- PBSI
Dari Penonton Jadi Finalis, Alwi Farhan Ukir Kisah di Indonesia Masters 2026
Jakarta, tvOnenews.com - Alwi Farhan mencatatkan pencapaian penting dalam kariernya dengan menembus final turnamen level Super 500 untuk pertama kali di Daihatsu Indonesia Masters 2026.
Kepastian itu diraih usai Alwi menundukkan wakil Chinese Taipei, Chi Yu Jen, lewat kemenangan dua gim langsung dengan skor telak 21-11, 21-12.
- tvOnenews.com/Admiraldy
Kemenangan tersebut terasa istimewa bagi Alwi, terutama karena diraih di tengah kondisi fisik yang belum sepenuhnya ideal. Namun, tekad dan ambisi kuat menjadi pendorong utama langkahnya ke partai puncak.
“Saya membuktikan kepada diri saya kalau sebenarnya saya masih mampu. Mungkin kondisi saya nggak seratus persen tapi tekad saya, kemauan saya, ambisi saya masih lebih dari seratus persen. Ya, saya masih punya satu tugas lagi untuk besok,” kata Alwi.
Tak banyak yang menduga laga semifinal ini berakhir cepat. Pertandingan hanya berlangsung sekitar 30 menit, dengan Alwi tampil dominan sejak awal.
Sebaliknya, Chi Yu Jen yang di babak sebelumnya menyingkirkan unggulan kedua asal Denmark, Anders Antonsen, justru gagal mengembangkan permainan.
“Mungkin bisa dibilang saya mainnya lumayan lah. Enggak yang bagus banget, tapi saya rasa lawan juga kena pressure dari penonton. Saya rasa dia juga nervous, jadi tidak bisa mengembangkan pola permainannya,” ujar Alwi.
Di partai final, Alwi akan berhadapan dengan wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratchakul.
Rekor pertemuan kedua pemain sejauh ini masih seimbang, dengan masing-masing meraih satu kemenangan.
“Yang pasti badan saya, mental saya, pikiran saya harus saya kondisikan lagi. Karena besok akan menjadi partai yang berat. Saya akan berusaha semaksimal mungkin,” ucap Alwi menatap laga final.
Sepanjang pertandingan, Alwi mendapatkan dukungan penuh dari penonton yang memadati Istora Gelora Bung Karno.
Seusai laga, ia menyampaikan apresiasi mendalam kepada para pendukung yang terus memberi semangat dari tribun.
“Terima kasih buat masyarakat yang tadi sudah datang. Ada drum-nya, ada anak kecilnya, ada orang tuanya, ada ibu-ibu, kakek-kakek, nenek-nenek semuanya, thank you. Mungkin kata makasih saja enggak cukup. Jangan lupa dukung dan doakan tim Indonesia khususnya buat hari ini dan besok,” tutur Alwi.