Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Syifa Aulia

Nasdem Klaim Hanya Partainya Dukung Kenaikan Harga BBM, Golkar: Telah Disetujui oleh Partai Pendukung

Kamis, 20 Oktober 2022 - 17:56 WIB

Jakarta - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzili membantah klaim Partai NasDem yang hanya partainya ihwal mendukung kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

Ia menegaskan kenaikan harga BBM telah disetujui oleh partai pendukung atau koalisi pemerintah.

"Jadi saya kira, partai koalisi pemerintah dalam konteks penyesuaian harga BBM tidak ada permintaan. Jadi semua saya kira menyepakati soal itu, mendukung soal itu," kata Ace di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (20/10/2022).

Lebih lanjut, ia menjelaskan tidak ada parpol koalisi pemerintah yang memiliki suara paling mendukung kebijakan pemerintah. Pasalnya, semua keputusan politik dari partai koalisi pemerintah telah dibahas bersama presiden.  

"Saya kira keputusan itu tidak bisa dipahami bahwa salah satunya lebih mendukung daripada yang lain. Karena itu keputusan bersama semua partai pendukung pemerintah," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengatakan hanya NasDem dari tujuh fraksi di koalisi pemerintah yang mendukung kenaikan harga BBM. 

"Saya sambil bercanda bilang sama Pak Jokowi makan siang berdua. 'Bapak Presiden, kita punya 7 fraksi, koalisi pemerintahan ini. Ini kebijakan kenaikan BBM 6 fraksi tidak sepakat, hanya 1 fraksi [NasDem] yang sepakat. Ini kalau tidak fraksi yang paling tolol atau paling loyalis tidak mungkin begini," jelas Paloh di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (17/10/2022).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:33
02:09
08:03
01:19
03:36
08:48
Viral