Terjadi ledakan yang diduga berasal dari tabung gas, di sebuah bangunan tempat tinggal di kota Tainan, Taiwan.
Sumber :
  • Antara

Otoritas Taiwan Akan Permudah Pengurusan Visa untuk Keluarga Delapan Pekerja Migran Indonesia Korban Ledakan Tabung Gas

Senin, 25 September 2023 - 15:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com- Kantor Ekonomi dan Perdagangan Taipei (TETO) menyampaikan bahwa pihaknya akan mempermudah pengurusan visa untuk anggota keluarga korban ledakan yang diduga berasal dari tabung gas di kota Tainan, Taiwan.

Sekitar delapan orang dari sejumlah korban ledakan tabung gas itu adalah pekerja migran asal Indonesia.

“TETO akan memberikan bantuan untuk kemudahan pengurusan visa bila ada keluarga korban yang berkunjung ke Taiwan,” kata Kantor Ekonomi dan Perdagangan Taipei (Taipei Economic and Trade Office/TETO) melalui pesan singkat yang diterima di Jakarta, Senin.

Sebelumnya, terjadi ledakan yang diduga berasal dari tabung gas, di sebuah bangunan tempat tinggal di kota Tainan, Taiwan, pada Minggu malam (24/9), menurut laporan media Taiwan News.

Diketahui bahwa ledakan tersebut mengakibatkan delapan pekerja migran asal Indonesia, yang sedang menghadiri acara pesta di lokasi saat ledakan terjadi, menderita luka bakar dan luka bakar tingkat dua dan tiga.

Para pekerja migran Indonesia itu dilaporkan telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:05
07:53
01:23
05:26
13:30
02:11
Viral