Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.
Sumber :
  • Tim tvOne/Aldi Herlanda

Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, Ribuan Personel Polisi Diterjunkan Amankan Demo di KPU dan DPR 

Rabu, 20 Maret 2024 - 14:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak 3.055 personel kepolisian diterjunkan melakukan pengamanan aksi unjuk rasa menjelang pengumuman hasil Pemilu 2024.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, ribuan personel polisi akan dibagi menjadi dua titik, yakni di depan kantor KPU RI di Jalan Imam Bonjol dan Gedung MPR/DPR.

"Dalam rangka pengamanan aksi hari ini di KPU RI dan DPR RI. Kami melibatkan 1.910 personel di KPU RI dan 1.145 personel di DPR," katanya, Rabu (20/3/2024).

Susatyo mengungkapkan, bahwa saat ini untuk pengalihan arus lalu lintas masih bersifat situasional. 

Bilamana massa aksi semakin banyak, penutupan jalan tersebut harus dilakukan guna menghindari kemacetan di sekitaran lokasi aksi.

"Kendaraan dari jalur dalam tol yang akan menuju pintu keluar tol di depan DPR/MPR RI kami tutup dan diluruskan ke arah Slipi dan juga di sekitaran KPU RI akan di berlakukan rekayasa lalulintas bilamana eskalasi massa meningkat," ungkapnya.

Dia menghimbau kepada masyarakat agar mencari jalur alternatif dan menghindari jalan jalan yang akan dipakai para pendemo.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:54
01:18
02:35
02:56
03:32
Viral