Logo RSUD Pasar Rebo.
Sumber :
  • Tim tvOne

RSUD Pasar Rebo Penuh Akibat Lonjakan Pasien Covid-19

Jumat, 2 Juli 2021 - 11:46 WIB

Jakarta - Terus melonjaknya angka kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta selama sepekan terakhir, membuat hampir seluruh rumah sakit rujukan di ibu kota penuh. Di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Rebo, Jakarta Timur, seluruh ruang perawatan pasien Covid-19 yang terdiri dari empat lantai, sudah terisi.

Sebanyak 130 tempat tidur dan enam ruang isolasi yang disiapkan, seluruhnya sudah ditempati oleh pasien Covid-19.

"Untuk saat ini, kapasitas tempat tidur kami ada 130 bed dan itu sudah full. Kemudian kita ada ruang isolasi atau ICU isolasi yang kapasitasnya enam bed, itu juga sudah full," ungkap Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) RSUD Pasar Rebo, Unjuk Kita Menda kepada TVOne, Jumat (2/7/2021).

Di waktu yang sama, katanya, ada 29 pasien yang antre di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) untuk mendapatkan kamar perawatan.

Pihak RSUD Pasar Rebo sebenarnya sudah menyiapkan 59 ruang tambahan, namun saat ini baru 29 ruangan yang dipakai karena keterbatasan tenaga kesehatan. Selain itu, pihak rumah sakit juga menyiapkan tenda darurat yang bisa diisi oleh sepuluh tempat tidur, untuk menampung lonjakan pasien.

"Kami menyiapkan tenda darurat tapi belum dipakai. Kemungkinan nanti di tenda itu ada sepuluh tempat tidur. Karena untuk penambahan ruangan dan tempat tidur memang bisa dilakukan, tapi kami juga mengalami keterbatasan tenaga kesehatan karena beberapa teman kami terpapar (Covid-19). Diharapkan minggu depan akan ada penambahan dari relawan," tukasnya. (Elvarizka Bayu/mps/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:09
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
Viral