Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi buka suara soal Bansos beras 10 kilogram sebelum Pemilu 2024.
Sumber :
  • Antara

Terus Disebut dalam Sengketa Pilpres 2024, Kepala Bapanas Buka-bukaan soal Bansos Beras 10 Kg: Saya Bukan Partisan

Kamis, 18 April 2024 - 15:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi buka suara soal bantuan sosial atau bansos beras 10 kg yang dikaitkan dengan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Diketahui, bantuan sosial berupa 10 kilogram beras tersebut menyasar 22 juta keluarga penerima (KPM) manfaat di seluruh Indonesia.

Terkait bansos tersebut, Kepala Bapanas menegaskan bahwa pemberian bantuan sosial atau bansos tersebut dilakukan sejak sebelum memasuki kalender politik, khususnya Pilpres 2024.

“Saya mau buktikan bantuan pangan dalam bentuk beras itu sudah kita mulai dari sejak tahun 2023. Jadi, kalo ada yang menyampaikan misalnya baru dimulai sesuai dengan kalender politik di Januari, Februari 2024, mohon maaf itu tidak benar,” tegas Arief saat halalbihalal bersama awak media di Jakarta, Kamis (18/4/2024).

Arief tampaknya agak terganggu dengan nama Bapanas yang terus disebut-sebut dalam sidang perkara PHPU Pilpres 2024 yang diajukan kubu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan kubu Ganjar Prabowo-Mahfud Md di MK.

Pihaknya menegaskan, bantuan pangan dalam bentuk beras 10 kg telah dilakukan sejak 10 April 2023, sebelum agenda pencalonan Presiden dan Wakil Presiden yang terjadwal di KPU pada 19 Oktober 2023 sampai 25 November 2023.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:03
00:58
07:10
03:08
07:10
01:19
Viral