news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Staf Khusus Menteri Agama RI, Gugun Gumilar menghadiri kegiatan Selametan Tanpo Khewan.
Sumber :
  • Istimewa

Apresiasi Pengukuhan Rumah Moderasi Beragama, Staf Khusus Menag RI Ajak Jaga Kerukunan

Stafsus Menag RI, Gugun Gumilar hadiri Selametan Tanpo Khewan sekaligus Pengukuhan Rumah Moderasi Beragama bersama Bhikkhu Dhammasubho, bertempat di Wisma Sangha Theravada Indonesia, Pondok Labu, Jakarta Selatan
Selasa, 27 Januari 2026 - 10:04 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com — Staf Khusus Menteri Agama RI, Gugun Gumilar, menghadiri kegiatan Selametan Tanpo Khewan sekaligus Pengukuhan Rumah Moderasi Beragama bersama Bhikkhu Dhammasubho, bertempat di Wisma Sangha Theravada Indonesia, Pondok Labu, Jakarta Selatan (26/1).

Dalam kesempatan tersebut, Gugun Gumilar menyampaikan apresiasi atas inisiatif pengukuhan Rumah Moderasi Beragama yang dinilai sebagai langkah konkret dalam memperkuat nilai toleransi, dialog, dan kerukunan antarumat beragama di Indonesia.

“Rumah Moderasi Beragama harus menjadi ruang bersama untuk merawat persaudaraan, memperkuat dialog lintas iman, serta meneguhkan nilai-nilai kebangsaan. Ini adalah kontribusi nyata umat beragama dalam menjaga persatuan bangsa,” ujar Gugun.

Ia juga mengapresiasi pelaksanaan Selametan Tanpo Khewan yang sarat dengan nilai welas asih, kearifan lokal, dan kepedulian terhadap kehidupan serta lingkungan. Menurutnya, praktik keagamaan yang inklusif dan penuh kasih merupakan wujud nyata moderasi beragama yang hidup di tengah masyarakat.

Lebih lanjut, Gugun menegaskan bahwa kerukunan umat beragama merupakan kekuatan strategis dalam membangun ketahanan nasional. Di tengah tantangan sosial dan global yang semakin kompleks, persatuan dan harmoni menjadi modal utama bangsa Indonesia.

“Atas nama Kementerian Agama, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kerukunan, memperkuat moderasi beragama, dan menjadikannya sebagai fondasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” tambahnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh lintas agama, perwakilan komunitas keagamaan, serta masyarakat yang bersama-sama meneguhkan komitmen menjaga kerukunan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:44
03:26
01:32
06:03
01:24
05:06

Viral