Cak imin dan Puan Maharani berdoa bersama.
Sumber :
  • Istimewa

Ziarah Kebangsaan, Saat Puan Maharani dan Muhaimin Iskandar Menengok 'Ayah' Sebagai Sosok Merestuinya PKB dan PDIP Saling Rukun

Minggu, 25 September 2022 - 22:47 WIB

Jakarta - Sejumlah tokoh pejabat teras Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berkumpul di Taman makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta. Kedua petinggi partai tersebut kompak melakukan ziarah ke Bapak 4 Pilar MPR RI, Taufiq Kiemas, Minggu (25/09/2022) pagi.

Sekitar pukul 07.30 Puan Maharani anak dari Taufik Kiemas dan Megawati Soekarnoputri menggunakan baju setelan hitam dan kerudung putih. Disampingnya Muhaimin Iskandar menggunakan kemeja putih dan celana hitam serta berpeci nasional.

Keduanya berjalan dari aula TMP Kalibata menuju ke Blok M no 114. Makam Taufiq Kiemas berada disamping sang ayah Tjik Agus Kiemas dan ibunda Hamzathoen Roesyda.

Keduanya berjalan ditempat yang sudah ditentukan yakni dua pasang tenda putih yang sudah dipasang petugas. Terlihat pengurus DPP PDIP diantaranya, Ketua DPP PDIP, Bambang Pacul, Ahmad Basarah, Johan Budi, Masinton Pasaribu, Ahmad Basarah, Charles Honoris, Said Abdullah, Trimedya Panjaitan, Utut Ardiyanto.

Sedangkan, dari PKB ada Sekjen PKB, Hasanudin Wahid, Ketua fraksi DPR RI, Cucun Ahmad Samsurizal, Ketua Komisi X Syaiful Huda, Faisol Riza serta Hanif Dhakiri, Fathan Subchi dan Daniel Johan.

Puan dan Muhaimin melakukan pembacaan surat Yaasin, Tahlil dan Tahmid didepan makam Taufiq Kiemas. Usai pembacaan doa selang 30 menit, keduanya enggan menanggapi permohonan wawancara awak media. "Nanti ya mau makan dulu," kompak keduanya menjawab.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
02:37
01:03
01:46
07:04
05:04
Viral