- instagram Cyrus Margono?
Bukan Maarten Paes, Persib Bandung Diam-diam Sudah Bidik Cyrus Margono?
tvOnenews.com - Persib Bandung kembali menunjukkan pendekatan khasnya di bursa transfer. Menjelang putaran kedua musim 2025/2026, klub berjuluk Maung Bandung itu memilih bergerak tanpa banyak sorotan.
Di tengah minimnya pernyataan resmi, justru muncul kabar bahwa Persib diam-diam membidik sosok penjaga gawang muda berdarah Indonesia, Cyrus Margono.
Langkah ini menandakan bahwa Persib tak hanya fokus pada kebutuhan jangka pendek, tetapi juga sedang menyusun fondasi jangka panjang.
Nama Cyrus Margono menjadi menarik karena posisinya yang strategis dalam proyek masa depan Persib. Di tengah ketidakpastian soal kiper utama dan gagalnya mendatangkan Maarten Paes, kehadiran Cyrus bisa menjadi solusi realistis sekaligus investasi penting.
Usianya yang masih muda, status tanpa klub, serta latar belakang internasional membuatnya dinilai cocok dengan arah pembangunan skuad Persib ke depan.
Persib Bergerak Senyap di Bursa Transfer
Isu soal pergerakan Persib Bandung pertama kali diungkap oleh akun Instagram pemerhati sepak bola nasional, @liga_dagelann, pada Kamis, 15 Januari 2026. Akun tersebut merespons pertanyaan warganet terkait minimnya kabar transfer Persib.
“Persib kabarnya sudah ngantongin pemain asing, belum tahu siapa pemainnya. Jadi Persib bukan gak gerak, cuma senyap saja,” tulis akun @liga_dagelann.
Pernyataan itu menguatkan dugaan bahwa Persib memang sengaja memilih strategi low profile dalam membangun kekuatan tim untuk paruh kedua musim. Tak lama berselang, rumor baru pun mencuat, kali ini terkait penjaga gawang diaspora Indonesia.
Cyrus Margono Masuk Radar Persib Bandung
Nama Cyrus Margono mencuat setelah diungkap oleh akun Instagram lain yang kerap membahas kompetisi domestik, @exploreligaindonesia, pada Jumat, 16 Januari 2026. Dalam unggahannya, akun tersebut menyebut Cyrus sebagai salah satu opsi Persib.
“Rumor. Cyrus Margono (24th), masuk salah satu kandidat jika Persib gagal mendatangkan Maarten Paes!” tulis @exploreligaindonesia.
Kabar ini muncul setelah peluang Persib mendatangkan Maarten Paes praktis tertutup. Kiper naturalisasi Timnas Indonesia itu diketahui telah kembali mengikuti sesi latihan bersama FC Dallas.
Dengan nilai pasar mencapai Rp26,07 miliar dan statusnya yang masih terikat kontrak, Paes dipastikan tidak akan meninggalkan klub MLS tersebut.