Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos.
Sumber :
  • tvOnenews/Dwi RB

Persib Kehilangan Kiper Timnas Filipina di Laga Kontra Bhayangkara FC

Jumat, 22 Maret 2024 - 12:37 WIB

Teja sebelumnya menjadi kiper langganan starter di skuat Persib dalam tiga musim terakhir. Dia sempat menjadi kiper terbaik Liga 1 2021/2022 berkat aksi-aksi heroiknya dalam menahan percobaan lawan.

"Untuk hal ini, saya tahu Kevin (Mendoza) adalah kiper yang bagus di sini, tapi saya juga percaya penuh kepada Teja. Teja dan Kevin punya level yang sama, jadi ketika Kevin tidak bisa main, Teja bisa dimainkan melawan Bhayangkara," ujar Passos.

Doa dan dukungan juga diberikan Passos untuk Kevin Ray Mendoza bersama timnas Filipina. Passos berharap, jika kiper 29 tahun ini diturunkan, dia bisa tampil maksimal seperti yang diperlihatkan bersama klub di beberapa laga terakhir.

Di laga melawan Irak di Stadion Internasional Basra, Kamis (21/3/2024), Mendoza tidak tampil dan hanya duduk di bench. Namun masih ada satu pertemuan lagi yang akan mentas pada 26 Maret mendatang di Manila.

"Mengenai Kevin, saya harap dia dapat keberuntungan di sana. Karena Kevin bersama Persib Bandung bekerja dengan sangat bagus. Di beberapa laga terakhir, dia menunjukkan performa yang sangat bagus," ujarnya.

"Sekarang dia pergi bergabung dengan tim nasional, harapannya bisa mendapatkan hasil yang terbaik di sana, karena ini sangat penting. Ketika dia kembali ke sini, dia akan fokus lagi untuk Persib, merebut lagi posisinya dan kembali bermain," pungkas Passos.

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:38
03:09
10:13
04:52
03:06
01:24
Viral