- Instagram @persib
Persib Minta Revisi Jadwal Lawan Borneo FC
Jakarta, tvOnenews.com - Persib Bandung mengajukan permohonan penyesuaian jadwal laga kontra Borneo FC pada putaran kedua Super League 2025-2026. Langkah ini diambil menyusul padatnya agenda Maung Bandung yang harus membagi fokus antara kompetisi domestik dan AFC Champions League 2.
Pada Februari 2026, Persib dihadapkan pada rangkaian pertandingan krusial di level Asia. Berdasarkan jadwal resmi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), tim asuhan Bojan Hodak itu dijadwalkan meladeni wakil Thailand, Ratchaburi FC, dalam dua leg pada 11 dan 18 Februari mendatang.
Masalah muncul karena di sela dua laga internasional tersebut, Persib harus menjalani pertandingan tandang Super League melawan Borneo FC. Duel yang akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, pada 16 Februari itu dinilai terlalu berdekatan dan berpotensi menguras kondisi tim.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengakui pihak klub tengah mengupayakan perubahan jadwal di kompetisi liga. Menurutnya, jadwal yang terlalu padat dalam waktu singkat menjadi tantangan serius bagi kesiapan tim.
“Kami sedang mengajukan penjadwalan ulang di liga. Dalam periode tersebut, kami harus memainkan tiga pertandingan dalam dua pekan, dan itu sangat menuntut,” ujar Hodak seperti dikutip dari laman resmi Persib.
Pelatih asal Kroasia tersebut optimistis peluang Persib untuk melangkah lebih jauh di AFC Champions League 2 akan semakin terbuka apabila ada kelonggaran jadwal di kompetisi domestik. Ia menilai kondisi fisik dan kesiapan tim akan jauh lebih ideal dengan penyesuaian tersebut.
“Jika penyesuaian bisa dilakukan, saya yakin kami punya peluang besar untuk lolos ke babak berikutnya. Ada banyak sisi positif yang bisa kami raih,” katanya.
Permohonan perubahan jadwal ini bukan kali pertama dilakukan Persib. Pada putaran pertama Super League, manajemen klub juga sempat mendapat persetujuan penyesuaian jadwal saat menghadapi Malut United karena beririsan dengan agenda fase grup ACL 2.
Selain duel kontra Borneo FC, Persib juga akan menjalani laga-laga berat lainnya sepanjang Februari 2026. Namun, jarak waktunya dinilai masih lebih bersahabat. Persib dijadwalkan menghadapi Malut United pada 6 Februari dan Persita Tangerang pada 22 Februari, dua tim yang sebelumnya mampu menaklukkan Maung Bandung di putaran pertama.