news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Bek Persib Bandung Federico Barba.
Sumber :
  • ANTARA/HO-Persib Bandung

Bersiap Kembali ke Italia? Federico Barba Jadi Incaran Pescara

Federico Barba dikabarkan hampir meninggalkan Persib Bandung. Bek asal Italia ini kini masuk radar Pescara, yang kembali membidiknya untuk memperkuat lini bek.
Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:02 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - situasi bek asal Italia Federico Barba terus menjadi bahan pembicaraan, terutama terkait masa depannya di skuad Maung Bandung.

Federico Barba saat ini memang berada dalam sorotan karena statusnya yang belum pasti di Persib.

Pemain kelahiran Roma 1 September 1993 itu didatangkan dari FC Sion pada awal kompetisi Super League 2025/2026 dan kini dikabarkan tinggal selangkah lagi untuk meninggalkan Bandung.

Federico Barba
Sumber :
  • I.League

Faktor keluarga disebut-sebut menjadi alasan utama yang mendorong Barba untuk segera kembali ke Eropa demi melanjutkan perjalanan karier sepak bolanya.

Situasi tersebut kemudian memunculkan persoalan baru karena sang pemain sejatinya masih terikat kontrak bersama Persib hingga Mei tahun depan.

Di sisi lain, Barba disebut-sebut masuk radar klub-klub Italia, seiring menguatnya kabar hengkang sang pemain yang kini ramai dibicarakan di kalangan Bobotoh.

Nama Barba mencuat dalam laporan media Italia Il Centro, yang mengungkap bahwa Pescara kembali serius membidik mantan bek Como tersebut untuk memperkuat lini pertahanan mereka.

Dalam laporannya, Il Centro menyebut bahwa langkah Pescara di bursa transfer akan sangat ditentukan oleh masa depan Matteo Dagasso, gelandang muda kelahiran 2004 yang kini menjadi incaran banyak klub Serie A.

“Pescara kembali terjun ke arena persaingan untuk Barba, pertama-tama dengan penjualan Dagasso,” tulis Il Centro.

Dagasso dilaporkan diminati Genoa, Cagliari, dan Venezia. Genoa bahkan disebut siap mengajukan pendekatan serius, sementara Venezia sudah lebih dulu mengajukan proposal yang melibatkan pertukaran pemain.

Situasi ini membuat Pescara memilih bersikap menunggu sebelum mengaktifkan manuver transfer lainnya.

Setelah urusan Dagasso menemui titik terang, Pescara disebut akan kembali fokus mengejar Federico Barba.

Menurut Il Centro, klub berjuluk Biancoazzurri itu sebenarnya sudah mencoba mendekati Barba sebelumnya, namun sempat menemui jalan buntu.

“Pescara masih menginginkan Federico Barba untuk memperkuat lini pertahanan mereka, meskipun klub Indonesia itu awalnya menolak mantan pemain Como tersebut. Pescara akan mencoba lagi dalam beberapa hari mendatang,” tegas Il Centro. 

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

10:04
02:11
03:07
01:56
05:09
04:48

Viral