Menegangkan, Brankar Kapolda Jambi Sempat Berputar Kencang Saat Ditarik ke Heli

Rabu, 22 Februari 2023 - 09:13 WIB

Jambi, tvOnenews.com - Delapan penumpang beserta pilot helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono berhasil dievakuasi. Adapun momen menegangkan saat detik-detik tandu berputar kencang di udara. 

Saat proses evakuasi para korban dilakukan, tim evakuasi dan medis menghadapi kendala cuaca buruk. Kabut tebang menghalangi jarak pandang helikopter para tim evakuasi. 

Proses evakuasi Kapolda Jambi pun menjadi evakuasi beresiko tinggi seiring Kecepatan angin bertambah saat tim berupaya melakukan Holing atau penarikan tandu ke dalam helikopter SAR. 

Tandu pembawa Kapolda Jambi pun berputar-putar 360 derajat dan tandu sempat terhentak karena mengenai bukaan helikopter. 

Ketika mendekati lambung helikopter, tandu tersebut berputar seperti jarum jam, Saat jarak tandu dan pintu helikopter bertambah dekat, semakin kencang pula putaran tandu.

Terlihat kedua kaki sang anggota TNI menjauh dari tandu. Seakan-akan anggota TNI tersebut akan terlempar ke udara, Dalam kondisi tersebut, dapat dipastikan sang anggota TNI hanya mengandalkan kekuatan tangan untuk memeluk tandu ataupun tali.

Meski demikian, upaya evakuasi ini berhasil menyelamatkan sang Kapolda Irjen Rusdi Hartono yang terluka paling parah dibandingkan anggota rombongannya. 

Diketahui, seluruh korban saat ini telah mendapatkan perawatan dari tim medis. 6 diantaranya, dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi. 

Sementara itu, dua lainnya mendapatkan penanganan di GOR Merangin akibat luka yang diderita lebih ringan dan keduanya juga akan mendapatkan pemeriksaan lengkap di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi. Berikut selengkapnya. (ayu)  

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:34
06:55
12:57
01:51
06:48
09:30
Viral