Sufmi Dasco: Kerja Sama Gerindra PKB Berakhir

Sabtu, 2 September 2023 - 09:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sufmi Dasco Ahmad selaku Ketua Harian Partai Gerindra mengatakan kerja sama politik antara Partai Gerindra dengan PKB otomatis berakhir, setelah Muhammad Iskandar menerima tawaran Anies Baswedan. 

Meski demikian, Partai Gerindra memastikan akan tetap menjalin komunikasi baik dengan PKB meski kini berbeda poros koalisi di Pilpres 2023. 

“Bahwa dalam praktiknya kerja sama politik antara Partai Gerindra dan PKB belum ada yang berubah, terutama dalam hal penentuan capres dan cawapres karena baik Partai Golkar maupun PAN  menyerahkan pemilihan cawapres sepenuhnya kepada Prabowo Subianto,” jelas Sufmi Dasco Ahmad

“Secara tegas kami menyatakan bahwa Gerindra tidak pernah akan melanggar perjanjian yang telah tertulis antara Gerindra dan PKB serta kami tidak akan pernah mengkhianati dan meninggalkan kawan seperjuangan,” tambahnya. 

“Dengan dinamika yang terjadi terhadap keputusan yang telah diambil oleh PKB yaitu menerima kerjasama politik dengan Partai NasDem, sehingga otomatis menyebabkan kerja sama politik antara Gerindra dan PKB berakhir,” tegasnya. 

Pihak Partai Gerindra pun menyatakan sangat menghormati dan memberikan ucapan selamat berjuang serta mengajak PKB untuk bersama-sama menjaga iklim pemilu dengan sejuk dan ramai agar Pemilu 2024 bisa berlangsung dengan aman dan lancar. Berikut selengkapnya. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral