Jelang Debat Kedua, Adu Pesona Capres Rayu "Swing Voters"?

Jumat, 15 Desember 2023 - 20:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Debat perdana capres yang digelar di gedung KPU Pusat Selasa (12/12/2023) lalu berjalan seru dengan tensi yang cukup tinggi.

Debat Pilpres menjadi penting karena tidak hanya menjadi kesempatan kepada capres untuk menyampaikan visi misi kerjanya, tetapi juga bisa mempengaruhi perolehan suara pemilih.

Debat juga diyakini bisa menentukan para pemilih untuk tetap atau berpaling dari jagoannya.

Seperti diketahui hasil jajak pendapat Litbang Kompas yang belum lama ini dirilis menunjukkan ada 28,7 persen responden yang belum menentukan pilihan atau undecided voters pada pemilu 2024.

Lantas akankah pasca debat ini menjadi sarana bagi undecided voters untuk menentukan pilihannya?

Sejauh mana strategi tim pemenangan para capres cawapres meraup suara mengambang yang presentasi mencapai 24,9 persen? (awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
01:34
05:28
03:04
11:10
03:10
Viral