Erupsi Gunung Lewotobi, Pemkab Perpanjang Masa Tanggap Darurat Hingga 31 Januari 2024

Kamis, 25 Januari 2024 - 09:37 WIB

Flores Timur, tvOnenews.com - Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur,  NTT mengeluarkan awan panas saat gunung diselimuti kabut tebal.  

Awan panas guguran ini pun meluncur ke arah utara sejauh 2 kilometer dan mencapai 4 kilometer ke arah timur laut dari puncak kawah. 

Adapun awan panas ini diakibatkan karena penumpukan kuba lava di kawah Gunung Lewotobi Laki-laki. 

Namun dari data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) saat ini tidak ada aktivitas gempa letusan, namun awan panas masih fluktuatif berkisar 80 hingga 100 kali gempa guguran. 

PVMBG pun hingga kini masih mempertahankan status gunung pada level awas karena mengidentifikasi masih adanya potensi ancaman bahaya dari Gunung Lewotobi. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral