Detik-detik Donald Trump Tinggalkan Gedung Putih | tvOne

Rabu, 20 Januari 2021 - 21:33 WIB

Jakarta -  Donald Trump dan isterinya Melani resmi meninggalkan gedung putih pada Rabu 20 Januari 2021 sekitar pukul 08.15 waktu setempat. Kepergian Trump ini mengungkap bahwa dirinya tidak akan berpamitan dengan Presiden AS Joe Biden.

Donald Trump dan Melani tampak berpamitan dengan para pejabat di halaman Gedung Putih dengan menaiki helikopter Marine One untuk menuju pangkalan Andrews. 

Cara Trump berpamitan berbeda dengan tradisi di gedung putih pada biasanya, dimana presiden yang lengserkan dilepas kepergiannya oleh presiden terpilih setelah acara pelantikan selesai. Donald Trump dan Melani justru meninggalkan Gedung Putih 3 jam sebelum pelantikan dan hanya dilepas oleh pejabat dan menaiki helikopter Marine One.  

"Ini merupakan kehormatan besar, kehormatan seumur hidup. Orang-orang terhebat di dunia, rumah terbesar di dunia," kata Trump kepada wartawan yang berkumpul di Halaman Selatan Gedung Putih sebelum naik helikopter. "Kami mencapai banyak hal," katanya Trump kepada wartawan serta pendukungnya.

Trump harus menelan pil pahit saat dikalahkan Biden saat Pemilihan Presiden AS pada 3 November 2020. Biden berhasil meraih 290 suara elektoral sementara Trump hanya 214 suara.

Meski demikian Trump menolak mengakui kemenangan Biden dalam Pilpres tahun ini. Penolakan ini pun berujung pada aksi pendukung Trump yang menyerbu Gedung Capitol Hill di Washington DC saat kongres AS sedang menggelar sidang pengesahan kemenangan Joe Biden.

Sesaat sebelum tengah hari waktu setempat (17:00 GMT) ribuan orang berkumpul di Ellipse, dekat Gedung Putih, untuk mendengarkan pidato sang presiden dalam pawai bertajuk 'Selamatkan Amerika'. "Kita akan berjalan menyusuri Pennsylvania Avenue... dan kita akan menuju ke Capitol lalu kita akan mencoba menyampaikan kepada...anggota Partai Republik, yang lemah-lemah...wujud keberanian dan kebanggaan yang mereka perlukan untuk merebut negara kita."

Ketika pidato berakhir, kerumunan massa mulai beralih menuju Gedung Kongres yang berjarak sekitar 2,4 kilometer. Di sana mereka menghadapi barikade polisi. Dalam aksi penyerangan ini empat orang dilaporkan tewas dan sejumlah fasilitas di Capitol Hill dirusak massa yang menyerang. (NER)

Lihat juga: Detik-detik Joe Biden Resmi Jadi Presiden Amerika Serikat

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:10
05:46
01:09
15:57
07:09
02:26
Viral