Nahas! Sopir Taksi Online di Lampung Ditembak Penumpang | tvOne

Minggu, 21 Maret 2021 - 13:29 WIB

Bandar Lampung, Lampung – Seorang pengemudi taksi online di Bandar Lampung, Lampung, menjadi korban percobaan perampokan dengan luka tembak di leher. Upaya perampokan dilakukan oleh pria yang berpura pura menjadi penumpang.

Upaya perampokan yang terjadi pada Sabtu (20/3) bermula saat korban, Kurnalis Asmarantaka (51) yang merupakan pengemudi taksi online hendak mengantarkan pelaku yang menyamar menjadi penumpangnya.

Namun saat melintas di Jalan Zainal Abidin, Pagar Alam, Rajabasa, Bandar Lampung, di depan kantor BPJS Kesehatan, tiba-tiba pelaku langsung memukul bagian kepala korban hingga mobil yang ditumpangi hilang kendali.

Korban melakukan perlawanan saat penumpangnya menyerang dari bangku belakang. Pelaku kemudian menembakan senjata api ke leher korban sehingga harus dibawa ke rumah sakit.

“Telah terjadi penembakan driver taksi,” kata Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Resky Maulana.

Usai ditembak dan terluka, korban kemudian dibawa lari pelaku dan dibuang di perkebunan sawit di Jalan Soekarno Hatta, Natar, Lampung Selatan. Tak hanya itu, pelaku juga meninggalkan mobil korban jenis Agya. Beruntung, korban masih selamat setelah ditemukan warga setempat.

Menurut Resky, peristiwa yang dialami korban tersebut merupakan upaya perampokan. Namun, terkait kronologi pihaknya masih mendalami informasi sambil menunggu korban sembuh.

Resky menuturkan, pihaknya sudah mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah kejadian itu. Dari hasil olah tempat kejadian perkara dan keterangan para saksi, polisi mendapati barang bukti berupa proyektil peluru di dalam mobil milik korban.

“Untuk saat ini kita fokus pada penanganan korban dan fokus ke TKP,” kata Resky.

Sementara untuk jenis senjata yang digunakan, polisi mengatakan pihaknya masih melakukan pendalaman. Tim Inafis Polresta Bandar Lampung juga sudah mendatangi lokasi yang diduga sebagai lokasi penembakan.

"Kami sudah ke TKP, di depan BPJS Kesehatan. Korban mengalami luka tembak di leher. Terkait senjata atau yang lainnya, masih kami kembangkan," kata Resky.

Saat ini kepolisian Resor Kota Bandar Lampung tengah melakukan pengejaran pada pelaku yang melarikan diri. Sementara korban masih menjalani perawatan secara intensif di Rumah Sakit Medika Natar. (ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:16
09:06
09:00
01:35
02:53
03:01
Viral