Olivia Nathania Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya Terkait Kasus Penipuan CPNS

Senin, 11 Oktober 2021 - 18:06 WIB

Jakarta - Olivia Nathania akhirnya memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan, terkait kasus dugaan penipuan. Anak penyanyi senior Nia Daniati ini dilaporkan atas kasus penipuan dan pemalsuan seleksi ratusan CPNS, senilai lebih dari sembilan miliar rupiah.

Setelah sempat absen dari panggilan polisi, anak penyanyi senior Nia Daniati Senin (11/10) hari ini mendatangi Polda Metro Jaya. Olivia Nathania datang memenuhi panggilan pemeriksaan oleh penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

Olivia datang bersama sang suami Rafli Tilaar, serta kuasa hukum mereka sekitar pukul 11.50 WIB.

Kuasa hukum Olivia, Susanti Agustina mengaku telah mempersiapkan sejumlah bukti transfer uang yang diklaim mengalir ke rekening salah satu pelapor, yakni Agustin yang sebenarnya diduga menjadi sales alias calo yang merekrut korban CPNS.

Sebelumnya Olivia Nathania dan suami Rafli Tilaar dilaporkan sejumlah orang yang mengaku menjadi korban atas tindakan penipuan dan penggelapan serta pemalsuan surat CPNS olehnya pada 24 September lalu.(awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
00:54
Viral