Tragedi Susur Sungai, Keluarga Korban Pertanyakan Kelanjutan Proses Hukum

Jumat, 12 November 2021 - 17:48 WIB

Ciamis, Jawa Barat - Sudah hampir satu bulan tragedi susur sungai di Ciamis, Jawa Barat terjadi. Namun, hingga kini polisi belum menetapkan tersangka.
Pihak keluarga korban kini meminta kejelasan proses hukumnya. Mereka mengaku sudah tiga pekan berlalu tapi tragedi sungai yang menewaskan 11 murid MTS Harapan Baru Ciamis, Jawa Barat masih menyisakan duka bagi keluarga yang ditinggalkan.
Orang tua dari almarhum Aditya Maulana berharap segera mendapat kepastian tentang siapa yang paling bertanggung jawab atas kematian anaknya. Keluarga para korban juga saling berkomunikasi untuk saling menguatkan.
Mereka berharap segera mendapat kejelasan mengenai proses hukumnya. “Harapan saya kedepannya mudah-mudahan proses hukum ini terus berlanjut menemukan titik terang untuk kedepannya segera ada siapa yang bertanggung jawab,” ungkap Al Hindani, Kakak Almarhum Aditya Maulana.
Sementara itu, Polres Ciamis hingga kini masih mendalami kasus ini dan belum menetapkan tersangka. Sebelumnya, tragedi susur sungai terjadi pada 15 Oktober lalu yang mengakibatkan belasan murid MTS Harapan Baru meninggal dunia.
Semula kegiatan susur sungai bertujuan membersihkan sampah yang berada di sisi Sungai tetapi kemudian berujung merenggut nyawa 11 orang. (adh)
Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
03:49
01:14
08:35
01:28
01:58
Viral