Minyak Goreng Langka? Pedagang Mengambil Stok Minyak Goreng Dari Agen

Rabu, 9 Februari 2022 - 13:16 WIB

Jakarta - Sejak 1 Februari 2022, pemerintah telah menetapkan harga eceran tertinggi atau HET minyak goreng curah dan kemasan. Namun hal ini belum terealisasi di sebagian besar pasar tradisional. Para pedagang masih menjual minyak goreng curah dan kemasan dengan harga diatas harga eceran yang sudah ditetapkan.

Harga eceran tertinggi untuk minyak goreng curah maupun minyak goreng kemasan sederhana serta premium ini sudah ditetapkan oleh pemerintah melalui Kementerian Perdagangan.

Harga minyak goreng curah per liter dijual dengan harga Rp11.500. Untuk kemasan sederhana Rp13.500 dan kemasan premium Rp14.000.

Namun, kenyataannya di beberapa pasar di Jakarta sendiri masih banyak pedagang yang kemudian menjual dengan harga Rp14.000, Rp15.000, bahkan Rp18.000 untuk minyak goreng curah dan minyak goreng sederhana .

Para pedagang mengaku, mereka sulit mendapatkan minyak goreng dari distributor sehingga para para pedagang masih menjual minyak dengan harga lama.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:52
00:44
01:02
01:32
04:19
01:51
Viral