Cerita WNI yang Berhasil Dievakuasi dari Ukraina Setelah Tiba di Indonesia

Selasa, 22 Maret 2022 - 18:29 WIB

Jakarta - Sebanyak 13 warga negara Indonesia yang dievakuasi dari Ukraina tiba di bandara Soekarno-Hatta Tangerang Banten pada Senin sore kemarin. Usai menjalani rangkaian pemeriksaan kesehatan dan dokumen keimigrasian, mereka harus menjalani karantina sebelum pulang ke kampung halaman masing-masing.

Usai menjalani rangkaian pemeriksaan, empat orang yang terdiri atas satu keluarga dan belum melakukan vaksinasi akan menjalani karantina di Wisma Pasar Rumput Jakarta. Sementara sembilan orang pekerja migran Indonesia yang telah divaksinasi menjalani karantina selama satu hari di sebuah hotel yang berada di kawasan Jakarta Selatan.

Iskandar salah satu pekerja migran Indonesia asal Binjai, Sumatera Utara mengaku bersyukur dapat pulang ke tanah air.

Sementara itu Deputi Penempatan dan Perlindungan Kawasan Amerika dan Pasifik Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia BP2MI Emil Asro Simbolon mengatakan BP2MI dan Kementerian Luar Negeri akan mendampingi para WNI hingga tiba di kampung halaman masing-masing.

Sebelumnya, pemerintah Indonesia sudah berhasil mengevakuasi 120 warga negara Indonesia dari Ukraina. berdasarkan data KBRI Kyiv terdapat 165 WNI yang ada di Ukraina. Sementara itu tiga puluh dua orang memilih untuk tetap tinggal di Ukraina. Mayoritas dari mereka adalah WNI yang menikah dengan warga negara Ukraina.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:34
06:55
12:57
01:51
06:48
09:30
Viral