Bakamla RI Temukan Senjata Api Rakitan di Perairan Teluk Dalam Ambon

Jumat, 1 April 2022 - 13:24 WIB

Jakarta - Personel KN Ular Laut 405 Bakamla RI menemukan sepucuk senjata api rakitan beserta dua butir peluru di Perairan Teluk Dalam Ambon. Penemuan tersebut bermula dari informasi masyarakat tentang adanya kegiatan mencurigakan di kapal-kapal eks asing yang lego jangkar dan tidak terurus. 

Sementara itu, dua pelaku yakni kurir dan menerima senjata berhasil diamankan. Penemuan senjata api rakitan oleh Bakamla RI bermula saat adanya laporan dari masyarakat sekitar terkait kapal asing yang lego jangkar dan tidak terurus.

Tim KKN yang sedang melaksanakan operasi kemudian menurunkan tim untuk melaksanakan pemeriksaan terhadap kapal-kapal yang sedang berlabuh jangkar tersebut. Dalam pemeriksaan ini petugas Bakamla menemukan satu pucuk senjata rakitan beserta dua butir pelurunya.

Barang bukti yang diamankan berupa pistol Ranger kaliber 45 mm buatan asing, 61 magazine pistol rakitan dengan dua peluru dan tas penyimpanan. Penemuan senjata api rakitan oleh Bakamla pada bulan September 2021 merupakan pengembangan kasus temuan senjata pada Maret 2021 lalu. (adh)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:23
01:35
01:45
01:54
01:47
15:24
Viral