TNI AU Kirim Bantuan Logistik dengan Lima Helikopter

Selasa, 29 November 2022 - 17:59 WIB

Cianjur, Jawa Barat - Bantuan untuk korban gempa Cianjur, Jawa Barat masih disalurkan oleh sejumlah pihak pengiriman bantuan tidak hanya berupa makanan dan pakaian tetapi juga air bersih, ambulance, hingga obat-obatan.

Bahkan pengiriman bantuan sebagian melalui udara untuk daerah yang sulit dijangkau karena masih adanya titik pengungsian yang sulit dijangkau menggunakan darat.

Masa tanggap darurat hingga 30 November 2022 membuat TNI Angkatan Udara terus melakukan pengiriman logistik untuk korban gempa Cianjur melalui pangkalan Lanud Atang Senjaya Bogor.

Ada lima helikopter yang dikerahkan Lanud Atang Sanjaya mulai dari Puma, Super Puma, AW139 dan 2 helikopter milik Basarnas. Serta beberapa hari lain dari kepolisian yang juga ikut menyalurkan logistik.

Sementara itu, Palang Merah Indonesia memberangkatkan 17 truk tangki air bersih dan 17 ambulans, serta toilet darurat ke tempat pengungsian yang berada di pelosok.

Selain itu juga nantinya PMI akan membangun rumah-rumah warga yang rusak berat akibat gempa dengan membuka pemukiman baru.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:09
02:19
01:59
05:50
00:36
01:20
Viral