Biaya Haji Naik, Calon Jamaah Haji Belum Lunasi Hingga Keberangkannya Ditunda

Rabu, 17 Mei 2023 - 15:00 WIB

Jombang, tvOnenews.com - Rencana ibadah haji ribuan calon jemaah tertunda karena kendala keuangan. Naiknya biaya perjalanan haji menjadi salah satu alasan disamping masalah teknis yang sempat dialami pihak bank. 

Seperti yang terjadi di Mandailing Natal, Sumatera utara, sejumlah calon jemaah haji bersiap-siap berangkat ke tanah suci, namun sekitar 40 calon jemaah haji menunda keberangkatan. 

Hal ini dikarenakan berbagai alasan diantaranya kendala finansial karena naiknya ongkos naik haji tahun ini dan masalah kesehatan. 

Selain itu, di Provinsi Jawa Timur dari 36.927 calon jemaah haji, 2.500 orang belum melunasi ongkos naik haji, maka dari itu, Kementerian Agama memperpanjang masa pelunasan untuk kedua kalinya hingga (19/5/2023) mendatang. 

Pihak Kementerian Agama setempat mengingatkan, para Kepala Kantor Urusan Agama atau KUA bahwa tambahan calon jemaah itu juga harus segera melunasi ongkos naik haji. 

Diketahui sebelumnya, rentang waktu semula pada (5/5/2023) lalu sempat diundurkan hingga (12/5/2023), namun ternyata masih banyak calon jamaah haji yang belum melunasi biaya hajinya, tanggal pun dimundurkan lagi Hingga Jumat (19/5/2023) mendatang. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:33
02:09
08:03
01:19
03:36
08:48
Viral