Penjabat Bupati Tangerang Andi Ony Prihantono.
Sumber :
  • Antara

Pemkab Tangerang Minta Kepolisian Usut Keterlibatan Perumda NKR dalam Kasus Perusakan Pasar Kutabumi

Senin, 25 September 2023 - 17:06 WIB

Tangerang, tvOnenews.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang, Banten, meminta pihak kepolisian setempat untuk mengungkap adanya dugaan keterlibatan Perusahaan Umum Daerah (Perumd) Pasar Niaga Kerja Raharja (NKR) dalam aksi perusakan dan penganiayaan pedagang Pasar Kutabumi pada Minggu (23/09/2023).

"Iya itu keterangan sepihak (keterlibatan Perumda Pasar NKR). Tadi saya sudah bilang, ini akan diinvestigasi oleh pihak keamanan, khususnya dari Polri. Kita tunggu satu, dua hari ini," kata Penjabat Bupati Tangerang Andi Ony Prihantono di Tangerang, Senin (25/09/2023).

Ia menjelaskan Pemkab Tangerang menyerahkan sepenuhnya terkait penanganan kasus penyerangan terhadap pedagang tersebut kepada pihak kepolisian, sebab informasi dari para pedagang Pasar Kutabumi menyebut massa orang tidak dikenal (OTK) yang menyerang mengaku berasal dari Perumda Niaga Kerta Raharja Kabupaten Tangerang.

"Maka dari itu, mari kita tunggu penyelidikan kepolisian, siapa-siapa saja sih yang terlibat dalam penyerangan ini," ujarnya.

Dia meminta kelompok OTK yang menyerang pedagang Pasar Kutabumi harus ditindak sesuai hukum yang berlaku karena hal ini telah memecahkan kericuhan, yang menimbulkan korban luka, hingga aksi menjarah lapak pedagang.

"Dari kepolisian akan mengambil tindakan tegas untuk melihat kronologis kejadiannya dan akan menindak sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku," kata dia.

Sementara itu, pihak Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang kini telah mengidentifikasi kelompok pelaku perusakan dan penganiayaan yang mengakibatkan adanya korban dari pedagang Pasar Kutabumi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:18
13:32
06:34
05:09
01:34
02:08
Viral