Perwira TNI-Polri dan dari mancanegara, lulus pendidikan Sesko TNI..
Sumber :
  • Cepi Kurnia

Perwira Militer Mancanegara dan TNI-Polri Lulus Sesko TNI di Bandung, setelah Digembleng selama 8 Bulan

Kamis, 2 November 2023 - 17:53 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono bersama Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo menghadiri sekaligus menutup latihan Sekolah Staf dan Komando (Sesko) TNI angkatan ke 51 di Bandung Jawa Barat.

"Yang mana pada 8 bulan yang lalu saya dan Kapolri juga yang melaksanakan upacara pembukaan dan alhamdulillah dari 159 pasis (perwira siswa) yang terdiri dari TNI-Polri dan pasis Polri 14, mancanegara 7 perwira dari Australia, Singapura, Malaysia, Arab Saudi, Pakistan, dan India semuanya lulus dengan hasil memuaskan," kata Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono, di Sesko TNI Bandung, Kamis (2/10/2023).

Tentunya setelah mereka lulus, para perwira itu akan kembali ke satuan masing-masing dan akan di bawah pembinaan kepala staf angkatan dan Kapolri. Selanjutnya mereka akan diberikan jabatan dan melaksanakan tugas-tugas yang nantinya akan diberikan Kapolri dan kepala staf angkatan.

"Mereka telah lulus dengan nilai memuaskan. Untuk penilaian itu mulai dari tanggap, tangguh, trengginas. Jadi dari akademik, kesehatan jasmani, kemudian kepribadian semuanya dinilai," kata Panglima TNI.

Laksamana Yudo menambahkan, mereka seyogyanya adalah perwira TNI-Polri, tentu harus sehat jasmani dan paham akademik.

"Sesko TNI ini fokus pada operasi gabungan, memanfaatkan pelajaran operasi gabungan yang sudah diterima oleh Sesko angkatan, yang tingkatan sebagai kogab. Mereka sudah diberi tugas bagaimana merencanakan dan mereka sebagai Pangkogab mengendalikan operasi gabungan yang ada,"ungkapnya.

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono pun berpesan, para perwira sudah memiliki modal jabatan ke depan dan hasil dari Sesko TNI yang ada, tentu harus diimplementasikan di lapangan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:52
01:15
01:10
11:40
03:35
01:05
Viral