Arus kendaraan saat melewati ruas jalan tol Semarang..
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

612 Ribu Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Semarang Pada Libur Lebaran

Kamis, 21 April 2022 - 23:07 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Jalan tol Semarang ABC Semarang menjadi ruas tol yang strategis pada musim arus mudik 2022 ini. Setelah pemerintah menerapkan kebijakan one way dan sistem ganjil genap, maka ruas tol Semarang ABC akan menjadi titik simpul arus kendaraan yang akan melanjutkan perjalanan ke berbagai kota. 

PT Jasa Marga selaku pengelola Jalan Tol Semarang ABC telah melakukan berbagai persiapan menyambut para pemudik yang hendak menuju area Jawa Tengah dan sekitarnya pada periode libur Hari Raya Idul Fitri 1443 H. 

General Manager Representative Office 2 JTTRD PT. Jasa Marga, Prajudi mengungkapkan, pada libur Lebaran tahun 2022 ini diprediksi naik menjadi sebanyak 612 ribu kendaraan meninggalkan Semarang atau naik 42% dari lalu lintas normal 2021. Serta ada sekitar 601 ribu kendaraan masuk Semarang atau naik 45% dari lalu lintas normal 2021 yang melalui Gerbang Tol (GT) Kalikangkung. 

"Kita terus melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memberikan layanan kepada pengendara, mengingat lalu lintas di Jalan Tol Semarang ABC menjadi pintu utama bukan hanya lalu lintas pemudik dari arah Barat tetapi juga lalu lintas dalam kota Semarang," jelas Prajudi melalui keterangan tertulis, Kamis (21/4/2022).

Tol Semarang ABC mempunyai beberapa gerbang yaitu Tembalang bagi kendaraan yang akan menuju ke arah Solo, kemudian Krapyak yang akan menuju Semarang kota atau mau masuk tol ke arah Solo dan Demak, serta Gayamsari bagi kendaraan yang akan ke Demak maupun ke Purwodadi. (Tjs/Buz)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:21
02:44
09:37
02:52
04:28
07:37
Viral