Polresta Surakarta mendatangi sejumlah tempat ibadah (gereja) dan menjamin keamanan ibadah minggu, Kamis (07/12/2022)..
Sumber :
  • Polresta Surakarta

Polri Jamin Keamanan Tempat Ibadah Selama Pernikahan Kaesang-Erina di Kota Solo

Kamis, 8 Desember 2022 - 23:05 WIB

Solo, tvOnenews.com - Pesta Pernikahan Putra ke 3 Presiden RI Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang dilaksanakan pada hari Minggu (11/12/2022) mendatang semakin dekat.

Beberapa kesiapan Pengamanan Gereja juga disiapkan oleh Polresta Surakarta, dikarenakan saat pesta pernikahan putra ke 3 Presiden RI bertepatan dengan ibadah minggu umat Nasrani sehingga untuk menjamin keamanan tersebut Polresta Surakarta menurunkan personil untuk mengamankan Gereja di wilayah kota Surakarta.
“Kami selain menjamin keamanan dalam penyelenggaraan Pesta Pernikahan Putra ke 3 Presiden RI, kita juga menyiapkan pengamanan gereja untuk kegiatan ibadah Minggu bagi Umat Nasrani bisa nyaman, aman dan tenang melaksanakan ibadahnya serta kota Solo tetap kondusif,” kata Kasat Samapta Kompol Dani Permana Putra, SH.SIK.MH mewakili Kapolresta Surakarta, Kamis (07/12/2022).

Menurut Kompol Dani, pihaknya menempatkan personil Sat Samapta di 5 gereja prioritas satu setiap gereja kita terjunkan personil 5 hingga 10 personil sesuai kebutuhan gereja tersebut.

"Selain itu kami juga menyiapkan 14 Personil untuk  melaksanakan patroli preventif dengan mengendarai sepeda motor 7 unit," imbuhnya.

“Kami setiap menyambangi gereja sekaligus berkoordinasi dengan pengurus gereja apabila ada kejadian menonjol maupun hal-hal yang mencurigakan agar segera bisa melaporkan kepada personil yang standby di lokasi," ujar Kompol Dani.

Selain itu, Kompol Dani juga meminta kepada pihak gereja untuk membuat pengamanan internal, yang fungsinya untuk mengawasi, apakah ada orang yang tidak dikenal masuk pada saat ibadah berlangsung.(muu)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
10:35
15:44
01:26
01:56
06:26
Viral