Bambang Rukminto, Pengamat Kepolisian dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) ditodong 2 pistol oleh 4 orang tak dikenal.
Sumber :
  • tvOne - edy cahyono

Dugaan Motif Penodongan Pengamat Kepolisian di Malang, Bambang : Ini Mungkin Terkait Statemen Saya

Minggu, 25 Juni 2023 - 10:17 WIB

Apakah mengenal ciri ciri pelaku, Bambang mengatakan kalau dirinya tidak mengenal para pelaku ini.

"Nggak ada yang saya kenal. Ya ciri-cirinya gak terlalu tinggi di samping saya. Yang tiga lagi nggak kelihatan, karena cepat banget,” tandasnya.

Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, Kompol Bayu Febrianto Prayoga menegaskan usai mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Polresta Malang Kota kini memburu 4 pelaku ini. Mereka dilaporkan melakukan penodongan dengan menggunakan benda menyerupai pistol atau senjata api.

"Kami sudah melakukan langkah langsung. Tadi malam tim kami sudah ke TKP melakukan penyelidikan," kata Bayu, Sabtu, (24/6).

Bayu sampai saat ini masih fokus melakukan pengejaran kepada pelaku. Setelah itu polisi akan mengetahui motif tersangka melakukan penodongan. Apakah murni ingin merampas harta benda atau intimidasi terhadap profesi korban yang selama ini dikenal kritis kepada institusi Polri.

"Yang jelas kami saat ini menerima pelaporan terkait apa yang dilaporkan pak Bambang. Sesuai kronologi yang disampaikan, pelaku itu meminta harta benda atau HP pak Bambang," ujar Bayu.

Disisi lain, polisi juga meminta keterangan korban untuk menggali informasi terkait kejadian itu. Tidak hanya korban, saksi atau warga sekitar juga dimintai keterangan untuk pengumpulan data polisi dalam penyelidikan.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:53
01:42
11:10
05:18
04:22
12:52
Viral