Kisah Rifky, Karyawan Percetakan dan Anak Sopir Truk Lulus Seleksi Bintara Polri Berkat Motivasi Pelanggannya.
Sumber :
  • tvOne -wawan sugiarto

Kisah Rifky, Karyawan Percetakan dan Anak Sopir Truk Lulus Seleksi Bintara Polri Berkat Motivasi Pelanggannya

Minggu, 23 Juli 2023 - 11:24 WIB

Lumajang, tvOnenews.com - Sempat gagal dalam pendaftaran Bintara Polri 2022 lalu, kini Rifky Eko (19) akhirnya dinyatakan lulus setelah mengikuti serangkaian kegiatan tes, ujian  dan seleksi ketat yang diselenggarakan Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Jawa Timur 2023.

Perjuangan Rifky panggilan akrab putra pertama pasangan suami istri Ayus Kurniawan (46) dan Maria Ulfa (43) warga Dusun Besukan, Desa Kabuaran, Kecamatan Kunir, Lumajang ini membutuhkan perjuangan keras. Alumni SMKN 1 Lumajang jurusan Multimedia tahun 2022 ini, yang juga aktif dalam olahraga bela diri pencak silat ini, sempat mengalami kegagalan saat mengikuti seleksi Bintara Polri tahun 2022 silam.

"Setelah lulus sekolah, saya mencoba ikut seleksi Bintara Polri, namun dinyatakan gugur saat ujian psikologi," kata Rifky kepada tvOnenews.com saat ditemui di Mapolres Lumajang, Sabtu (22/7).

Setelah gagal, Rifky yang sempat putus asa ini, langsung melamar pekerjaan pada sebuah usaha percetakan di jalan Panjaitan Lumajang selama 5 bulan terakhir.

Berawal sebagai karyawan percetakan inilah, semangat Rifky untuk menjadi anggota Polri kembali muncul. Sebab, hampir mayoritas pelanggannya adalah dari anggota kepolisian, salah satunya Kapolsek Pasirian, Akp Agus Sugiharto, yang selama ini memberikan motivasi terhadap dirinya.

"Pelanggan percetakan di tempat saya kerja ini mayoritas dari anggota kepolisian. Bisa dikatakan hampir semua polsek di Lumajang, selalu menggunakan jasa kami untuk keperluan pembuatan baner sosialisasi, ucapan hingga keperluan kantor," jelasnya.

"Nah salah satu pelanggan saya ada yang namanya pak Agus, kapolsek Pasirian. Pak Agus inilah yang selama ini terus memberikan motivasi kepada saya. Banyak ilmu yang saya serap dari beliau hingga akhirnya pada pelaksanaan seleksi Bintara Brimob kemarin saya ikut mendaftarkan diri," imbuhnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral