Muhaimin Iskandar.
Sumber :
  • tvOne - khumaidi

Mentan Syahrul Yasin Limpo dan Dugaan Kasus Korupsi di Kementan, Ini Tanggapan Cak Imin

Minggu, 1 Oktober 2023 - 11:59 WIB

Sidoarjo, tvOnenews.com - Politikus Partai NasDem, sekaligus sebagai Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo dikabarkan telah menjadi tersangka atas kasus korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Menanggapi skandal yang menimpa salah satu anggota koalisinya, Syahrul Yasin Limpo. Muhaimin Iskandar atau lebih akrab disapa Cak Imin memberi tanggapan terkait hal tersebut.

Cak Imin mengatakan sangat menghormati proses hukum yang sedang dilakukan oleh KPK. Dirinya juga berharap agar semua yang terjadi adalah yang terbaik.

"Ya silahkan proses hukum yang bicara semoga semua baik-baik saja," ucap Cak Imin saat berkunjung ke Sidoarjo.

Saat disinggung mengenai apakah skandal tersebut merupakan salah satu cara pesaingnya untuk menggoyang koalisinya di ajang kontestasi politik tahun 2024 mendatang, Cak Imin menjawab tidak tahu. "Gak tahu saya," ucapnya singkat.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK atas kasus korupsi yang dilakukan di lingkungan Kementerian. Sebelumnya ia sudah pernah diperiksa KPK pada 19 Juni lalu.

Baru baru ini, KPK menemukan 12 senjata api (senpi) di rumah dinas Syahrul Yasin Limpo, di Kompleks Widya Chandra V, Jakarta Selatan. Selain itu saat penggeledahan, KPK juga menyita sejumlah barang bukti yang berkaitan dengan perkara kasus korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:59
02:08
01:12
03:01
00:52
02:33
Viral