Ibu korban yang digorok saat tengah hamil oleh mertuanya.
Sumber :
  • sandi irwanto

Firasat Buruk Ibu Korban Sebelum Putrinya yang Hamil Dibunuh Mertuanya dengan Digorok

Jumat, 3 November 2023 - 13:48 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Ibu Fitria Almuniroh Hafidloh Diyanah, korban pembunuhan oleh mertuanya sendiri di Purwodadi, Pasuruan mempunyai firasat buruk jauh hari sebelum peristiwa sadis itu terjadi. Nurul Afini, sang ibu kerap ditelepon korban yang ingin meminta maaf dan ingin menaikkan haji kedua orang tuanya, jika mempunyai uang banyak.

Hal ini disampaikan Nurul Afini, ibu Fitria Almuniroh Hafidloh Diyanah, korban pembunuhan secara keji yang dilakukan Khoiri, yang tak lain mertuanya sendiri, Selasa (31/10) sore. Wanita yang tengah hamil tujuh bulan ini dihabisi Khoiri dengan cara sadis, yakni digorok dengan menggunakan pisau dapur.

Menurut Afini, sebelum kejadian pembunuhan itu terjadi, Selasa siang, sang putri sempat video call dengannya. Dalam perbincangan video call itu, Diyanah tak banyak menyampaikan keluhannya dalam menempuh rumah tangga dengan Sueb Sugiantoro, meski hidupnya serba kekurangan.

“Hanya saja dalam perbincangan itu anak saya ini sering meminta maaf kepada saya. Dia sering mengucapkan ‘maafkan saya ya bu’. Itu sering diucapkan. Beberapa hari sebelumnya juga sering ngucapin permintaan maaf. Padahal ya saya anggap Diniyah ini gak ada salahnya,” ungkap Nurul Afini, saat ditemui di rumahnya, Perumahan Sinar Amerta Medayu Selatan, Surabaya.

Nurul beranggapan, apa yang dilakukan putrinya ini karena dia sedang hamil tujuh bulan. Makanya dia tidak ingin berbuat salah kepada siapa pun, termasuk kepada kedua orang tuanya. Karena itu, dia memaklumi apa yang diucapkan sang putri.  

Selain itu, wanita berusia 23 tahun itu mempunyai niat ingin membahagiakan kedua orang tuanya, dengan memberangkatkan ibadah haj. Hal ini dilakukan jika Diyanah mempunyai uang banyak.

“Waktu itu, saya bilang ke Diyanah  kalau ibu dan ayahnya dalam waktu dekat ini mau menjalankan ibadah umroh ke Tanah Suci. Dia bilang, lho nanti siapa yang menjaga saya dan anak saya kalau sudah lahir. Terus saya bilang, yaa nanti saya doakan biar kelahiranmu berjalan lancar,” kisah wanita berhijab ini.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:33
03:57
11:28
10:12
09:50
01:53
Viral