warga pontianak antri minyak murah dalam operasi pasar PTPN XIII Kalbar.
Sumber :
  • tut wuri

Tingginya Permintaan CPO Dunia Dicurigai Akibatkan Ketersediaan Minyak Dalam Negeri Menurun

Senin, 14 Maret 2022 - 18:49 WIB

Pontianak, Kalimantan Barat - Kelangkaan minyak goreng curah maupun minyak goreng kemasan disejumlah daerah di Indonesia dalam sebulan terakhir ini meningkat tajam. Kondisi ini diduga diakibatkan karena permintaan CPO (Crude Palm Oil) atau minyak sawit mentah dunia meningkat. Hal tersebut diungkap Direktur Operasional 1 PTPN XIII Kalbar, Khayamudin Panjaitan di Pontianak saat menggelar operasi pasar minyak goreng murah di Kelurahan Sei Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, bersama Tim penggerak PKK Provinsi Kalbar, Senin (14/3/2022).

 

"Kelangkaan minyak goreng curah maupun kemasan disejumlah daerah di Indonesia ini meningkat tajam akibatk permintaan CPO Dunia meningkat," ujar Khayamuddin Panjaitan.

 

Operasi pasar kali ini, PTPN XIII Kalbar menyiapkan 5 ribu liter minyak goreng kemasan untuk warga Kecamatan Pontianak Barat dan Kecamatan Pontianak Utara yg saat mengalami kesulitan dalam memperoleh minyak goreng murah.

 

Untuk menjamin agar seluruh warga kebagian minyak goreng, setiap warga yang ikut mengantri minyak goreng murah tersebut dibatasi hanya bisa mendapatkan dua liter per orang dengan harga perliter nya sebesar Rp11.500,00. Agar pelaksanaan operasi pasar minyak goreng murah ini tepat sasaran dan tertib, panitia operasi pasar jauh hari sebelumnya  telah memberikan kupon kepada warga yang tidak mampu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:50
01:56
02:19
01:01
03:57
04:33
Viral