Warga membeli daging sapi segar di pasar Bintan Center, Tanjungpinang, Kepri, Selasa (18/4/2023). (Ogen).
Sumber :
  • Antara

Harga Daging Sapi Segar di Tanjungpinang Naik Jadi Rp190 per Kilogram

Selasa, 18 April 2023 - 13:47 WIB

Tanjungpinang, tvOnenews.com - Harga daging sapi segar di Pasar Tradisional Bintan Center Tradisional Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), naik dari Rp180 ribu menjadi Rp190 ribu per kilogram pada H-4 Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Per hari ini naik Rp10 ribu per kilogram. Sehari sebelumnya, masih Rp180 ribu per kilogram," kata Thamrin, seorang pedagang sapi di Pasar Bintan Center, Selasa (18/4/2023).

Thamrin menyebut, kenaikan harga daging sapi segar tidak bisa dielakkan akibat terbatasnya stok ternak sapi potong. Di mana yang tersisa di kandang hanya sekitar 17 ekor atau setara 1,2 ton, sementara kebutuhan jelang H-1 lebaran biasanya sekitar 40 ekor atau setara 9 ton.

Ternak sapi yang ada saat ini, kata dia, merupakan hasil menang lelang pengadaan sapi yang digelar Pemkot Tanjungpinang beberapa waktu lalu.

"Saya dapat 27 ekor, tapi tak bisa dipotong semua. Sebab, sebagian ukuran tubuhnya masih kecil dan bunting," ujar Thamrin.

Dia menyampaikan, kebutuhan harian daging sapi segar di Tanjungpinang sejak H minus 7 sampai H minus 1 lebaran Idul Fitri biasanya mencapai 1,5 ton atau setara 6 ekor sapi berbobot besar.

Namun pada periode yang sama lebaran tahun ini, ia cuma mampu menyediakan 200 sampai 300 kilogram per hari atau setara 5 ekor sapi berukuran kecil.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:49
01:41
01:47
06:30
01:40
02:00
Viral