Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto Sumbang Sapi Kurban Seberat 1 Ton Ke Mesjid Agung Medan.
Sumber :
  • tim tvone - Ahmidal Yauzar

Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto Sumbang Sapi Kurban Seberat 1 Ton ke Masjid Agung Medan

Rabu, 28 Juni 2023 - 23:41 WIB

Medan, tvOnenews.com - Presiden Joko Widodo dan Calon Presiden 2024 Prabowo Subianto sumbang hewan kurban berupa seekor lembu seberat 1 ton, ke Masjid Agung Medan Jalan Pangeran Diponegoro, Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Sumatra Utara. 

Wakil Sekretaris BKM Masjid Agung Medan Drs H Abdullah Matondang mengatakan, pihaknya tahun ini menerima dua ekor sapi untuk hewan kurban . 

"Ada dua lembu yang diserahkan, lembu pak prabowo dan lembu pak jokowi. Dipotongkan di tempat pengurus BKM mesjid agung," katanya saat diwawancarai Rabu (28/06/2023) Malam. 

Dijelaskan Abdullah, berhubung Masjid Agung Medan tahun ini tidak melaksanakan pemotongan hewan kurban karena masih proses pembangunan, jadi pihaknya menyerahkan dua hewan kurban tersebut disalah satu pemotongan hewan kurban dekat rumah sekretaris BKM Masjid Agung Jalan Air Bersih, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan.

"Karena situasi lapangan disini tidak memungkinkan, karena kondisi sedang pembangunan jadi menumpanglah ini di rumah pak Hendra DS sekretaris BKM Masjid Agung Medan dengan serikat tolong menolong (STM) di kampungnya sana di Jalan Air bersih," jelasnya. 

"Intinya pengurus BKM  mesjid agung Medan tidak melakukan pemotongan kurban. Karena diserahkan ini ke pemerintah Provinsi Sumut ke mesjid Agung, sebagai rasa tanggung jawab kita laksanakan," sambungnya.
 
Lebih lanjut Abdullah menuturkan, setelah dilakukan pemotongan, kedua sapi tersebut nantinya akan dibawa ke Mesjid Agung Medan untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:02
08:47
05:04
01:52
00:44
03:48
Viral