Tiga rumah dan satu musala hangus terbakar.
Sumber :
  • Tim Tvone/ Chaidir Azhar

Jelang Berbuka Puasa, 3 Rumah dan 1 Musala Hangus Terbakar 

Kamis, 7 April 2022 - 18:47 WIB

Aceh Barat, Aceh - Sebanyak tiga rumah dan satu musala hangus terbakar jelang waktu berbuka puasa di Desa Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat. Akibat kebakaran ini sebanyak enam warga kehilangan tempat tinggal.

Api yang langsung membesar membakar rumah dan musala berbahan kayu, sehingga tidak ada satu pun yang bisa diselamatkan oleh pemilik. Akibat amukan si jago merah ini, warga mengalami kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta.

Koordinator Bidang Pemadam Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Barat, Rahmadsyah, mengatakan kalau pihaknya tidak bisa berbuat banyak untuk memadamkan kobaran api yang membakar tiga rumah dan satu tempat ibadah.

"Kita terlambat memadamkan api, karena informasi yang kita terima telat, sehingga saat kita tiba tiga rumah dan satu musala telah rata dilalap api," sebut Rahmadsyah, Kamis (7/4/2022).

Kata Rahmadsyah, untuk penyebab kebakaran hingga kini petugas belum bisa menyimpulkan karena sedang penyelidikan pihak kepolisian Polsek Johan Pahlawan. "Kita tidak bisa menduga penyebab kebakaran, karena sedang penyelidikan pihak polisi, sehingga kita tunggu aja hasilnya," tambah Rahmadsyah.

Bagi korban kebakaran yang kehilangan tempat tinggal, pemerintah Kabupaten Aceh Barat melalui Dinas Sosial akan segera membangun tenda pengungsian serta akan diberikan bantuan jangka pendek. Adapun tiga rumah yang terbakar adalah milik Ujang, Umi, dan Rasrizal. (Chaidir Azhar/Wna)

 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral