Ketua Yayasan Rumah Kreasi, Khoirun Nisa, dalam salah satu event budaya, Rabu (17/8)..
Sumber :
  • Istimewa

Khoirun Nisa, Sosok Milenial Pendiri Rumah Kreasi Memaknai HUT ke-77 RI

Rabu, 17 Agustus 2022 - 18:24 WIB

“Pemerintah dengan cermat dan tepat mengusung tema hari ulang tahun ke-77 untuk mengingatkan kita bersama agar tidak berpuas diri namun hendaknya segera pulih dan bangkit, bahkan pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat” tegas Nisa. 

Sebagai generasi muda, ia juga turun ke masyarakat salah satunya dengan menggelar semarak HUT ke-77 RI dengan berbagai lomba menyambut hari kemerdekaan Indonesia diikuti dengan gegap gempita oleh masyarakat. Paling banyak adalah lomba dalam kelompok yang menuntut kekompakan dan menciptakan kemeriahan massal, seperti lomba memasukkan pinsil ke mulut botol, dan membawa kelereng dengan sendok makan. 

Ada juga lomba yang mengharuskan konsentrasi dan koordinasi tingkat tinggi seperti lomba balap karung yang tak jarang diselingi dengan iringan lagu dangdut. Tiap kali panitia memutar lagu dangdut melalui pengeras suara, peserta lomba wajib berhenti balap karung dan berjoget di tengah arena. Gelak tawa dari kejauhan menjadi penanda sedang berlangsungnya perlombaan 17 Agustusan.

Identitas Budaya Indonesia yang dua bulan yang lalu, Presiden Joko Widodo mengajak semua komponen bangsa untuk mengaktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam praktik kehidupan berbangsa dan bernegara. Hal itu diungkapkan pada saat peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende, Nusa Tenggara Timur, Rabu (1/6/2022). 

Ajakan Presiden ke-7 Republik Indonesia ini menemukan tantangannya di saat semua komponen bangsa menghadapi kenyataan ekonomi, sosial, teknologi, budaya, politik, globalisasi, dan komunikasi yang berbasiskan teknologi dan internet. 

“Dua momentum istimewa bagi bangsa dan negara ini dirayakan dengan kemeriahan yang berbeda. Di satu sisi, kita butuh internalisasi dan aktualisasi nilai-nilai Pancasila karena itulah pusat kehidupan berbangsa dan bernegara, namun, kemeriahan hari ulang tahun Pancasila dirayakan dalam atmosfer kekhidmatan,” kata Donum Theo, Aparatur Sipil Negara di Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, di Jakarta, Rabu (17/8/2022). 

Di sisi lain, lanjut Theo, kemeriahan hari ulang tahun kemerdekaan republik ini terwujud di atas kebiasaan tahunan yang sudah mendarah daging. 

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral