Sumber :
- antara
Menkeu Purbaya Ungkap Juda Agung Kandidat Kuat Wakil Menteri Keuangan
Menkeu Purbaya menyebut Juda Agung sebagai calon kuat Wakil Menteri Keuangan baru, dengan pelantikan diperkirakan berlangsung Februari 2026.
Selasa, 27 Januari 2026 - 11:22 WIB
Pergantian ini menandai rotasi penting di jajaran otoritas fiskal dan moneter nasional, seiring upaya pemerintah menjaga stabilitas ekonomi di tengah tantangan global dan domestik pada 2026. Pemerintah berharap, dengan terisinya posisi Wakil Menteri Keuangan, koordinasi kebijakan fiskal dapat semakin diperkuat untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan menjaga kesehatan APBN.
Meski belum ada keputusan resmi, pernyataan Menkeu Purbaya memperkuat sinyal bahwa Juda Agung menjadi salah satu nama terdepan dalam bursa calon Wamenkeu. Publik pun kini menanti pengumuman resmi pemerintah terkait siapa yang akan mengisi jabatan strategis tersebut dalam waktu dekat. (ant/nsp)