Pekan UMKM Kudus 2022..
Sumber :
  • Tim tvOne - Galih Manunggal

Lampaui Target, Nilai Transaksi Pekan UMKM Kudus Capai Rp 422 Juta Lebih

Selasa, 13 September 2022 - 10:46 WIB

Kudus, Jawa TengahPekan UMKM Kudus yang digelar selama dua hari di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus melampaui target transaksi yang diperkirakan. Perhelatan yang melibatkan 75 UMKM dari tiga Kabupaten yakni Kudus, Jepara dan Pati itu,  mencatatkan nilai transaksi sebesar Rp 422.340.000,-.

Menurut panitia penyelenggara, tingginya nilai transaksi pada Pekan UMKM Kudus ini menunjukkan bahwa Kabupaten Kudus kini sedang bangkit dari keterpurukan ekonomi di pandemi Covid-19.
Jumlah tersebut melebihi target perkiraan panitia saat awal pelaksanaannya. Di mana nilai transaksi yang dimungkinkan terjadi di Pekan UMKM Kudus 2022 adalah sebesar Rp 300.000.000,-.

Adapun rinciannya, nilai transaksi pada hari pertama Sabtu (10/9/2022) adalah sebesar Rp 189.220.000,-. Dengan penyumbang terbanyak adalah pada sektor fashion dengan persentase mencapai 50 persen lebih. Sementara, sisanya adalah dari sektor furniture dan kuliner.

Sementara pada hari kedua yakni Minggu (11/9/2022) hingga waktu malam penutupan, nilai transaksinya adalah sebesar Rp 233.120.000,-. Sektor fashion kembali menjadi penyumbang terbesar di mana banyak gerai yang semakin ramai pada hari kedua Pekan UMKM.

Sementara, transaksi pada sektor kuliner maupun furniture dan aksesoris juga tak kalah banyak.

Ketua panitia Pekan UMKM Kudus, Andre Herdian mengatakan, antusias masyarakat sangat tinggi selama dua hari kegiatan tersebut berjalan. Pada hari kedua, banyak stand ramai dikunjungi warga dan langsung melejit penjualannya.  

Salah satu gerai fashion, lanjut Andre, nominal transaksinya bahkan bisa mencapai puluhan juta rupiah dalam semalam.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
25:54
04:20
02:33
00:52
02:08
Viral