Norma Risma dan sang ibu.
Sumber :
  • Kolase tvonenews.com

Ingat Norma Risma yang Viral Gara-gara Sang Suami Kepergok Selingkuh dengan Ibu Mertua? Kini Terima 'Bayaran' Atas Kesedihannya

Senin, 5 Juni 2023 - 05:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Nama Norma Risma sempat menghebohkan publik di akhir tahun 2022 lalu.

Dirinya viral lantaran sang suami, Rozy Zay Hakiki, terpergok melakukan hubungan tidak senonoh dengan ibunda Norma Risma, Rihana.

Norma Risma pun pertama kali menceritakan mengenai permasalahan rumah tangganya ini di media sosial TikTok. Sejak saat itu unggahannya tersebut viral dan mendapatkan perhatian khusus dari netizen.

Ketika unggahannya viral, Norma Risma lantas angkat bicara mengenai permasalahannya di kanal YouTube Denny Sumargo. Beberapa waktu lalu, permasalahan perselingkuhan Rozy dengan ibu mertuanya sendiri ini diketahui sempat dibawa ke meja hijau.

Meskipun namanya sudah mulai redup, Norma Risma kini kembali lagi ke publik dengan tampilan yang berbeda.

Nasib baik Norma Risma

Jika pada akhir tahun 2022 Norma Risma harus menghadapi permasalahan berat dalam hubungan rumah tangganya dengan Rozy Zay Hakiki, kini nasib berbalik ke arahnya.

Diketahui dari akun TikTok pribadinya @norma_risma, perempuan asal Serang tersebut tengah memetik buah dari kesabarannya.

Dalam TikTok-nya Norma membuat unggahan terakhir pada tanggal 23 Mei 2023. Unggahan tersebut menunjukkan jika Norma Risma sedang melangsungkan ibadah umroh di Tanah Suci.

Norma mengenakan setelan gamis berwarna coklat muda yang senada dengan kerudung. Pada video berdurasi 18 detik tersebut Norma terlihat bersujud di depan Kabah.

Tak lupa Norma Risma juga menyertakan caption yang menunjukkan rasa syukurnya atas kesempatan umroh tersebut.

“Moment pertama kali aku liat ka’bah. Ya Allah aku yang banyak sekali dosanya ini tapi diundang langsung untuk berdoa mencurahkan semua rasa sakit dan kecewa setelah badai yang kemarin telah lalu melalu tangan baiknya kak @SHELLA SAUKIA,” ungkap Norma Risma (23/05).


Sumber: Tangkapan layar TikTok Norma Risma

Tanggapan netizen

Merespon unggahan yang dibuat Norma Risma, mayoritas netizen mengaku ikut terharu dan berbahagia.

“Liat Kaka nya sujud kaki ikutan lemesss .. Masya Allah Tabarakallah,” ungkap akun @wurry**

“Selalu ada hikmah di balik ujian..MasyaAllah,” tulis akun @ziyan

“Alloh sayang bgt sm km kak km sabar bgt,” tulis akun @cu**

“dia yg sujud aku yg nangis merinding Allahu Akbaaarrrrr??? ya Allah kabulkan segala hajatnya semua doanya, bayarlah airmata Nya dgn segala kebahagiaan,keberkahan dlm hdpnya mba Risma Aamiin allahuma Aamiin,” tulis akun @nonna**

(Lsn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:13
01:18
02:27
02:49
02:37
03:22
Viral