- dok.kolase tvOnenews.com /youtube Bang Denny sumargo
Berlinang Air Mata Ressa Ungkap Perasaan Hatinya yang Terluka: Kenapa Aku Diginiin!
Jakarta, tvonenews.com- Drama kisah keluarga artis indonesia, Denada terus mencuri perhatian publik. Sebab Ressa mulai tampil dalam podcast, seperti di Curhat Bang milik Denny Sumargo.
- YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo
Ressa bernama lengkap Ressa Rizky Rossano berusia 24 tahun asal Banyuwangi itu mengaku sebagai anak dari artis, Denada. Hal ini yang mencuri perhatian karena kedua pihak belum bertemu.
Dalam ceritanya dipodcast bersama Denny Sumargo, Ressa yang berlinang air mata mengatakan, mengapa dirinya tidak diakui sebagai anak.
Padahal identitas dirinya, sudah diketahui tetangga atau orang banyak disekeliling rumah. Sebab, ia hanya tahu kalau dirinya sebagai anak dari mamah Ratih.
"Aku pokoknya nggak benci. Bagaimanapun itu tetap ibu Ressa. Gimana ya, pilih kasih, sedangkan anaknya mbak Dena yang sekarang yang katanya sakit, mbak Dena sampai segitunya," katanya sampai nangis terseduh-seduh, dikutip daru Youtube CurhatBangDensu, Rabu (28/1).
"Kenapa kok aku ini yang ibarat katanya sehat, kenapa aku diginiin," lirih Ressa.
- dok.kolase tvOnenews.com /youtube Bang Denny sumargo
Dalam kesempatan yang sama, Ressa juga menjelaskan, sejak saat usianya remaja duduk dibangku SMP mulai menyadari dan bertanya-tanya siapa orang tua kandungnya.
"Sejak SMP tahunya banyak yang ngomong, orang Banyuwangi banyak yang ngomong. Katanya sih sudah banyak yang tahu,” cerita Ressa.
"Teman ibunya temanku kasih tahu, kalau bahasa Banyuwangi ya 'Koen loh duduk anake mama Ratih, Koen loh anake Denada,'" jelasnya menirukan perkataan orang.
Pengakuan Mamah Angkat Ressa
- YouTube Denny Sumargo
Sehubungan dengan Ressa, pada kesempatan yang sama dalam podcast, juga hadir mamah angkat yang merawatnya sejak bayi yaitu Mamah Ratih.
Menurut Mamah Ratih, Resaa dititipkan kepadanya sejak baru lahir, sekitar 2 hari baru lahir.
"kalau nggak salah sebelum sampai 10 hari lahir, ya baru dua lahir sudah sama saya, masih ada pusarnya," ungkap Mamah Ratih.
Perlu diketahui, Denada terseret karena Ressa telah menggugatnya pada 26 November 2025 di Pengadilan Negeri Banyuwangi atas dugaan penelantaran anak. Sejauh ini, masih menunggu sidang mediasi keempat.(klw)