ilustrasi natal.
Sumber :
  • Freepik

Berbagi Kasih dan Sambut Suka Cita Natal dengan 20 Ucapan Selamat Natal 2022 Berikut Ini

Minggu, 25 Desember 2022 - 09:05 WIB

tvOnenews.com - Hari raya Natal 2022 telah tiba, mari sambut dengan suka cita dan bergembira.

Salah satu bentuk merayakan Natal adalah dengan saling berbagi kasih, dan bentuk kecilnya adalah dengan cara berkirim pesan ucapan Selamat Natal kepada keluarga, sahabat dan orang terkasih.

Berikut beberapa ucapan Selamat Natal 2022 yang bisa kamu sampaikan kepada orang tersayang:


Freepik/pvproductions

1. Selamat Natal bagi kita semua. Kiranya kasih dan cinta Tuhan Yesus akan selalu ada dan tidak lekang oleh waktu, mari kita balas dengan mempersembahkan hidup kita hanya untuk-Nya.

2. Selamat Hari Natal 25 Desember 2022 dan menyambut Tahun Baru 1 Januari 2023. Kiranya kasih sukacita dan damai sejahtera dari Tuhan Yesus melingkupi kita semua.

3. Semoga Natal ini membawa kamu lebih dekat dengan semua yang orang-orang tersayang. Selamat Natal dan Tahun Baru.

4. Aku berharap setelah ini kamu akan tersenyum dengan berkat yang diterima. Selamat merayakan hari Natal yang penuh damai dan sukacita.

5. Kiranya damai Natal hadir untuk memberkati setiap usaha yang telah kamu lakukan selama ini. Tuhan Yesus memberkati.

6. Bintang-bintang begitu gemerlap, karena Juru Selamat sudah datang ke dunia menemani malam kudus yang terasa senyap. Selamat merayakan Natal 25 Desember 2022. 

7. Damai dan kasih menjadi hadiah terindah di malam Natal ini, sebab Tuhan Yesus Sang Juruselamat telah lahir ke dunia. Merry Christmas.

8. Iman, harapan, dan kasih semoga selalu ada pada diri kita, pada perayaan hari Natal ini dan Natal berikutnya. Selamat Hari Natal saudaraku.

9. Natal adalah untuk pengampunan, cinta, dan menghargai mereka yang seharusnya kita hargai. Selamat merayakan Natal 25 Desember 2022 bagi kita semua.

10. Mulai hari ini, semoga kamu dan keluarga selalu bahagia, sehat, dan penuh warna. Selamat merayakan Natal bersama orang terkasih. Merry Christmas.

11. Merry Christmas! Semoga kehidupan kita dan keluarga akan selalu dipenuhi cinta dan damai yang membawa terang bagi semua.

12. Natal merupakan bukti nyata kasih dan cinta Tuhan Yesus Kristus kepada kita karena sudah diberikan kasih, keselamatan, dan kehidupan. Selamat Hari Natal, Tuhan memberkati.

13. Selamat Hari Natal 25 Desember 2022 dan menyambut Tahun Baru 1 Januari 2023. Kiranya damai dan kasih Allah menyertai kita semua. 

14. Merry Christmas! Semoga damai Natal dan kasih Allah selalu menyertai.

15. Selamat merayakan Natal 25 Desember 2022. Semoga musik dan lagu Natal membawa kehangatan bagi saudara sekalian.

16. Selamat Hari Natal, kiranya kedamaian selalu ada di tengah-tengah kita, serta kasih Allah terasa semakin bermakna.

17. Kiranya kehangatan Natal menghampiri kamu dan seisi rumahmu. Selamat Natal untuk saudara-saudaraku semua. 

18. Damai dan kasih Tuhan Yesus akan terus ada pada kita. Jangan lupa mensyukuri apa yang telah Tuhan berikan hingga saat ini. Selamat Natal.

19. Bunyi lonceng tanda Natal telah tiba. Kiranya damai Yesus Kristus selalu menyertai kamu dan keluarga. Sampai bertemu di hari Natal berikutnya.

20. Mudah-mudahan damai dan kehangatan itu bercahaya dalam gelap, dan gelap tidak pernah mengambil kuasa. Selamat Natal, damai di dunia, damai di hati kita. (Mzn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral