Ilustrasi- Shalat Idul Adha..
Sumber :
  • Freepik

6 Amalan Sunnah sebelum Shalat Idul Adha, Mulai Tidak Makan hingga Pulang Lewat Jalan Berbeda

Jumat, 8 Juli 2022 - 20:31 WIB

Hanya dalam hitungan jam, umat Islam di seluruh dunia akan bersuka cita merayakan Hari Raya Idul Adha. Sebelum melaksanakan shalat Idul Adha terdapat beberapa amalan sunnah yang perlu diperhatikan. Berikut tvonenews.com sajikan rangkumannya dari berbagai kitab fiqh dan hadist.

1. Mandi Junub, Mengenakan Pakaian Terbaik, dan Wangi-wangian

Sama seperti shalat Idul Fitri, sebelum berangkat menunaikan ibadah shalat Idul Adha juga disunnahkan untuk mandi seperti mandi junub, kemudian mengenakan pakaian terbaik, dan memakai wangi-wangian. Hal ini mengisyaratkan kegembiraan umat Islam merayakan hari rayanya.

Dari Ali bin Abi Thalib Radhiallahu ‘Anhu, bahwa Rasulullah صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ memerintahkan kami pada dua hari raya untuk memakai pakaian terbaik yang kami punya, dan memakai wangi-wangian yang terbaik yang kami punya, dan berkurban dengan hewan yang paling mahal yang kami punya (HR. Al Hakim dalam Al Mustadrak).

Dalam hadist lain juga disebutkan,

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَغْتَسِلُ يَوْمَ الْفِطْرِ وَيَوْمَ الأَضْحَى

“Bahwasannya Nabi صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ mandi pada hari Idul Fitri dan Idul Adha" (HR. Ibnu Majah).

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
02:00
01:32
25:54
04:20
02:33
Viral