Atlet Taekwondo Nicholas Armanto..
Sumber :
  • Istimewa

Atlet Taekwondo Peraih Medali Perak Sea Games 2023 Memperoleh Beasiswa Hingga Lulus

Kamis, 25 Mei 2023 - 18:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Atlet Taekwondo Nicholas Armanto yang berhasil memperoleh medali Perak di Sea Games 2023 lalu, saat ini kuliah di semester II Institut STIAMI Jakarta. Ia memperoleh beasiswa dari tempatnya menuntut ilmu.

Institut STIAMI memberikan apresiasi kepada atlet peraih medali di ajang SEA Games 2023. Penghargaan diberikan pada Hari Kamis, 25 Mei 2023 di Gedung Balai Samudera, Jl. Boulevard Barat No.1 Kelapa Gading, Jakarta Utara.  

Penghargaan diberikan dalam bentuk beasiswa kuliah gratis hingga lulus untuk jenjang Strata 1 (S1). 

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Institut STIAMI, M. Andrianto Setyoadi mengungkapkan, Kampus Institut STIAMI banyak melahirkan kader atlet berprestasi baik pada bidang olahraga dan bidang lainnya. Tentu saja hal ini menjadi kebanggaan bagi perguruan tinggi dalam melahirkan banyak atlet nasional maupun internasional.

"Memang di kampus kami banyak dihuni para atlet. Mereka bahkan sudah menorehkan prestasi di tingkat nasional hingga internasional. Kami juga konsisten memberikan beasiswa kepada mereka yang telah berprestasi. Para atlet bisa raih beasiswa kuliah 50% sampai lulus jika prestasi tingkat nasional dan 100% gratis kuliah jika prestasinya internasional. Seperti Nicholas karena sudah raih medali di SEA Games, maka langsung bisa raih beasiswa kuliah 100% gratis. Inilah komitmen Institut STIAMI terhadap para pejuang olah raga," ujar Andrianto saat dihadapan media.

Sementara Nicholas Armanto peraih medali perak pada cabang olah raga Taekwondo SEA Games 2023 di Kamboja, mengaku bangga bisa mendapatkan beasiswa kuliah 100%.

"Wah Saya senang sekali bisa menerima penghargaan beasiswa dari Institut STIAMI. Bahkan beasiswa yang Saya terima saat ini adalah beasiswa 100% atau bisa dibilang Saya kuliah gratis. Saya berharap bisa meraih Ilmu di bidang pendidikan dan prestasi di bidang olah raga. mudah-mudahan beasiswa dari Institut STIAMI bis menginspirasi rekan-rekan atlet lainnya untuk tetap tidak melupakan pendidikan." Ucap Nicholas usai menerima penghargaan dan beasiswa.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:43
06:09
02:32
04:51
03:03
02:36
Viral