Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari.
Sumber :
  • NOC Indonesia

Jalur Wildcard, Atlet Taekwondo Indonesia Maksimalkan Upaya Lolos Olimpiade Paris

Rabu, 28 Februari 2024 - 07:20 WIB

"Bulan depan pak Richard (Ketua Umum PB TI) akan membuat daftar atlet untuk Olimpiade Paris. Pak Richard sendiri minta tolong ke saya misalnya atlet Indonesia gagal lolos lewat (kualifikasi), maka bisa mendapatkan jatah wildcard, sehingga bisa tampil di Olimpiade tahun ini," ujar Jeon Kab-kil.

Saat pulang ke Korea Selatan, dia berjanji akan mengupayakan agar setidaknya satu atlet Indonesia bisa lolos untuk terbang ke Paris, meski tidak bisa memastikan.

"Tapi saya juga minta tolong dimengerti, karena banyak yang minta tolong lewat jalur ini, jadi bisa saja tidak jadi, tetapi akan saya usahakan," kata dia.

Ketua Umum PB TI Richard Tampubolon, menyambut baik upaya yang dilakukan Chairman Kukkiwon untuk membantu meningkatkan prestasi taekwondo Indonesia ke level Olimpiade.

Sampai saat ini, PB TI telah memproyeksikan empat atlet terbaik, yaitu Osanando Naufal Khairudin, Adam Yazid, Ni Kadek Heni Prikasih dan Megawati Tamesti Maheswari untuk tampil di Kejuaraan Asia di China, Maret mendatang.

"Kami akan evaluasi, namun apa pun itu perjuangan tidak akan berhenti. Kami akan berjuang keras mencapai hasil terbaik sampai kualifikasi olimpiade bulan Maret nanti di China," ujar jenderal bintang tiga yang juga Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III TNI itu.

Sementara itu, Kukkiwon adalah markas olahraga taekwondo di dunia yang merupakan organisasi di Distrik Gangnam-gu Seoul, Korea Selatan.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:38
03:09
10:13
04:52
03:06
01:24
Viral