Zainudin Amali apresiasi usaha tim nasional bolabasket di Piala Asia FIBA..
Sumber :
  • kemenpora

Menpora Apresiasi Usaha Tim Basket Lolos ke Piala Dunia FIBA

Rabu, 20 Juli 2022 - 13:31 WIB

Jakarta – Menteri Pemuda dan Olahraga apresiasi performa tim nasional bolabasket Indonesia. Meskipun gagal lolos ke Piala Dunia FIBA 2023, Menpora tetap bangga pada tim.
Tim nasional bolabasket Indonesia telah berjuang pada Piala Asia FIBA 2022. Tim Merah-Putih bertarung sampai babak play-off untuk coba memenuhi syarat lolos ke putaran final Piala Dunia FIBA 2023 melalui jalur kejuaraan tingkat Benua Kuning.
Kendati kemudian gagal meraih predikat ganda, sebagai tuan rumah dan peserta Piala Dunia FIBA 2023, penampilan tim nasional bolabasket mendapat apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga.

Menpora Zainudin Amali menghargai perjuangan para pemain dan performa timnas bola basket Indonesia meskipun gagal lolos ke Piala Dunia FIBA 2023 melalui jalur 8 Besar di Piala Asia FIBA 2022. Pasukan Merah-Putih kalah dari China melalui babak play-off.

Zainudin Amali menyebut timnas bolabasket Indonesia mulai berkembang. Dengan bertumpu pada atlet-atlet muda, seperti Derrick Michael, Dame Diagne dan Serigne Modou Kane, Pasukan Merah-Putih potensial untuk menjadi tim tangguh pada masa depan.

Untuk mendukung perkembangan atlet, Menteri juga menyebut pelaksanaan liga yang kompetitif dapat meningkatkan kualitas dan kemampuan individu yang akan memperkuat tim nasional bolabasket Merah-Putih.

Dorong Perkembangan IBL
“Saya juga akan dorong IBL supaya berjalan lebih baik. Kemarin IBL agak terhambat karena pandemik. Sekarang kita akan mendorong klub-klub agar berkembang sehingga membantu pembentukan timnas pada masa depan,” ujar Menpora Zainudin Amali.

Menteri juga berharap para pemain tak putus asa. Menpora menilai lawan di Piala Asia FIBA memiliki level permainan yang tinggi dan seharusnya menjadi pemacu semangat tim nasional untuk terus memperbaiki kualitas pada pembinaan masa depan. (rar/fhs/raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
09:13
Viral