LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus saat memberikan sambutan dalam acara HUT AMPI di Kantor DPP Partai Golkar, Rabu (28/6/2023).
Sumber :
  • tvOnenews.com - Rika Pangesti

Hadiri HUT ke-45, Ini Pesan Sekjen Partai Golkar Lodewijk Paulus Buat AMPI Jelang Pemilu 2024

Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) tengah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-45 di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat pada Rabu (28/6/2023).

Rabu, 28 Juni 2023 - 17:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) tengah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-45 di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat pada Rabu (28/6/2023).

Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus turut menghadiri acara perayaan ulang tahun tersebut. Dalam sambutannya, Lodewijk berharap AMPI dapat menjadi organisasi sayap Golkar yang mampu membantu mengantar Golkar ke kemenangan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

"Kita harapkan kontribusi AMPI pada pemilu 2024 itu menjadi sangat besar sehingga dapat membantu memenangkan partai golkar, membesarkan partai golkar," ungkap Lodewijk, Rabu (28/6/2023).



Lodewijk mengaku senang dengan bertambah umurnya organisasi sayap Golkar yang satu ini. Menurutnya, kehadiran AMPI dapat membantu merangkul kalangan generasi muda untuk berkontribusi dalam dunia politik, terkhusus dalam wadah Partai Golkar.

"Pertama tentunya saya sebagai Sekjen Partai Golkar sangat berbahagia. Kenapa? Golkar itu satu-satunya partai yang punya 10 ormas yang berafiliasi kepada Golkar. Kita punya 2 organisasi sayap, AMPG dengan KPPG. Kita punya ormas yang didirikan yaitu Foksi MKGR dengan Kosgoro, dan yang mendirikan yaitu salah satunya AMPI," kata Lodewijk.

"Tentunya sangat membahagiakan kita, dan nanti tahun ini 45 tahun, dan mereka ambil tema "AMPI Jaya Golkar menang, Nusantara Gemilang." Itu keren banget," tambahnya.



Lodewijk mengatakan, saat ini jelang pilpres 2024, AMPI diberikan amanah meraup suara kalangan generasi muda untuk dapat memenangkan Partai Golkar. Dengan cara mendekati anak muda menggunakan alat senjata aktif bermedia sosial.

"Fenomena sekarang dari hasil survei, ternyata untuk mendekati anak muda ini dengan gayanya mereka, bermain di media sosial. Dan ada 167 juta jiwa orang Indonesia yang aktif di medsos, dan mereka pada rentang umur 20-29 tahun. Dan mereka pada rentang umur 20-29 tahun nah itulah yang saya katakan segmen garapan dari AMPI," jelas dia.

"Seberapa besar sih AMPI bisa memberikan kontribusi buat partai golkar dengan menggarap kaum milenial ini yang saya katakan ada 160 juta orang ya," sambungnya.

Lodewijk pun mengingatkan, bahwa Indonesia saat ini memasuki era bonus demografi, yang artinya penduduk usia produktif lebih banyak dibandingkan dengan usia tidak produktif.

Oleh karena itu, menurut dia, bonus demografi ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membangun bangsa yang lebih maju.

"Kita tahu 2024 mulai kita rasakan bonus demografi yang luar biasa. Dan kalau kita tidak manfaatkan itu, kita tidak akan lolos yang dikatakan middle income trap yang sekarang sebenarnya sudah kita lewati," jelas Wakil Ketua DPR RI itu.

Baca Juga :

"Bagaimana caranya? Tools udah disampaikan lembaga survei sudah mendekati anak muda ini dengan gaya anak muda. Katakan dengan hp, internet, media sosial baik Twitter, Facebook, Instagram, suka tidak suka mendekati anak muda seperti itu," paparnya. 

Ia berharap, semakin dekatnya waktu menjelang pesta demokrasi, AMPI dapat semakin gigih mendukung kemajuan partai Golkar dalam ranah kalangan muda.

"Dengan harapan fungsi-fungsi mereka sudah terlihat, Pileg sudah semakin dekat karena kita sudah tentukan bacaleg untuk 100 persen dan kita masih menggunakan alfabet. Artinya biarkan teman-teman ini bekerja untuk partai beberapa bulan ini sebelum menjadi DCT," pungkasnya. (rpi)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ayat Al-Quran tentang Rezeki: Surah Al-Baqarah Ayat 29, 168, 172 Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Ayat Al-Quran tentang Rezeki: Surah Al-Baqarah Ayat 29, 168, 172 Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Berikut Al-Quran tentang rezeki, surah Al-Baqarah ayat ke-29, ayat ke-168 dan ayat ke-172 lengkap dengan tulisan Arab, latin dan terjemahan bahasa Indonesia.
Wah, Punya Cadangan 400 Ton Emas, Tambang Bawah Tanah Milik Vale dan Antam di Onto NTT Bakal Mulai Ditambang Mulai 2030

Wah, Punya Cadangan 400 Ton Emas, Tambang Bawah Tanah Milik Vale dan Antam di Onto NTT Bakal Mulai Ditambang Mulai 2030

Setelah mendapat estimasi cadangan emas hingga 400 ton, tambang emas bawah tanah Onto di NTB milik Vale dan Antam ini diperkirakan mulai ditambang tahun 2030.
Rizky Ridho Sampai Ucapkan Kata Ini di Depan Wajah Wasit Shen Yinhao setelah Dikartu Merah

Rizky Ridho Sampai Ucapkan Kata Ini di Depan Wajah Wasit Shen Yinhao setelah Dikartu Merah

Kapten Timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho, sangat kesal dengan keputusan wasit Shen Yinhao pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024 kontra Uzbekistan.
Anies-Muhaimin Siap Bubarkan Timnas AMIN Hari Ini

Anies-Muhaimin Siap Bubarkan Timnas AMIN Hari Ini

Jubir) Timnas AMIN, Billy Nerotumilena mengatakan eks capres nomor urut 1, Anies Baswedan menggelar halal bihalal, sekaligus membubarkan Timnas Pemenangan AMIN.
Simak Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Selasa 30 April 2024, Keberangkatan Terakhir Pukul 20.53 WIB dari Stasiun Palur

Simak Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Selasa 30 April 2024, Keberangkatan Terakhir Pukul 20.53 WIB dari Stasiun Palur

Pulang kerja lebih malam dari biasanya, Kereta Rel Listrik (KRL) akan mengantarkan Anda pulang ke Yogyakarta hingga malam hari. Berikut Jadwal KRL Solo-Jogja
Simak Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, Tak Perlu Lelah Menyetir di Jalan Hingga Malam Hari

Simak Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, Tak Perlu Lelah Menyetir di Jalan Hingga Malam Hari

Bila Anda tiba-tiba diminta atasan untuk lembur, Kereta Rel Listrik (KRL) siap mengantarkan Anda pulang ke Solo hingga malam. Berikut jadwal KRL Jogja-Solo
Trending
Reaksi Erick Thohir Usai Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Langsung Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia dan Bilang Begini

Reaksi Erick Thohir Usai Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Langsung Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia dan Bilang Begini

Reaksi Erick Thohir usai Timnas Indonesia kalah dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, datangi ruang ganti skuat Shin Tae-yong dan bilang hal ini.
Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Harusnya Rizky Ridho ... 

Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Harusnya Rizky Ridho ... 

Terdapat keputusan Shen Yinhao yang dipengaruhi oleh wasit VAR, Sivakorn Pu-Udom untuk melakukan peninjauan VAR yang akhirnya merugikan Timnas Indonesia U-23. 
Begini Reaksi Shin Tae-yong Usai Gol Timnas Indonesia U-23 ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit

Begini Reaksi Shin Tae-yong Usai Gol Timnas Indonesia U-23 ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit

Ini dua berita paling top. Begini reaksi Shin Tae-yong usai gol Timnas Indonesia U-23 ke gawang Uzbekistan dibatalkan wasit Shen Yinhao dan eks wasit FIFA ini setuju keputusan wasit.
Jurnalis Australia Heran Rizky Ridho Dikartu Merah Wasit Shen Yinhao dalam Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Jurnalis Australia Heran Rizky Ridho Dikartu Merah Wasit Shen Yinhao dalam Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Keputusan wasit Shen Yinhao mengartu merah pemain timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho, di laga kontra Uzbekistan dipertanyakan oleh seorang jurnalis Australia.
Shin Tae-yong Bicara Buka-bukaan soal Penyebab Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Uzbekistan

Shin Tae-yong Bicara Buka-bukaan soal Penyebab Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Uzbekistan

Shin Tae-yong berbicara terang-terangan soal penyebab timnas Indonesia U-23 kalah dengan skor 0-2 dari Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.
Media Vietnam pun Sampai Beri Komentar Pedas ke Kiper Uzbekistan, Bisa-bisanya Begini ke Timnas Indonesia U23

Media Vietnam pun Sampai Beri Komentar Pedas ke Kiper Uzbekistan, Bisa-bisanya Begini ke Timnas Indonesia U23

Begini reaksi media Vietnam setelah tahu Timnas Indonesia U23 kalah lawan Uzbekistan. Media Vietnam komentari aksi pemain Uzbekistan lawan Timnas Indonesia U23.
Timnas Indonesia U-23 Terima Kabar Baik meski Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 Terima Kabar Baik meski Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 justru menerima kabar baik meski baru saja menderita kekalahan 0-2 dari Uzbekistan yang menyebabkan mereka gagal ke final Piala Asia U-23.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya