News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Nama Sama, Kepala Desa Gadog Berani Jamin Pegi Cianjur Tidak Terlibat Kasus Pembunuhan Vina Cirebon: Kalau Ada Polisi Datang Saya akan Berikan Keterangan yang Sebenarnya

Miftah Fauzy Kepala Desa Gadog, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur menjamin Pegi Setiawan yang disebut-sebut terlibat kasus pembunuhan Vina Cirebon tidak terlibat kasus itu.
Kamis, 27 Juni 2024 - 12:33 WIB
Miftah Fauzy Kepala Desa Gadog
Sumber :
  • Ahmad Fikri-Antara

Cianjur, tvOnenews.com - Miftah Fauzy Kepala Desa Gadog, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur menjamin Pegi Setiawan yang disebut-sebut terlibat kasus pembunuhan Vina Cirebon tidak terlibat kasus itu. 

Pasalnya, selama ini dia cukup mengenal keluarga Cecep Dahlan Setiawan—ayah Pegi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bahkan, Miftah menyebut kesalahan pada Nomor Induk Kependudukan (NIK) Pegi Setiawan yang belum diperbaiki karena dirinya baru mengetahui adanya kesalahan itu. 

Hal tersebut karena nama Pegi identik dengan nama perempuan.

"Betul mungkin ada kesalahan karena nama depan Pegi terkesan perempuan. Namun, kesalahan NIK tersebut belum diajukan perbaikan. Tetapi saya pastikan Pegi adalah warga kami dan tidak terkait dengan kasus Vina Cirebon," katanya di Cianjur, Rabu (26/6/2024).

Dia mengaku sangat mengenal keluarga Pegi terutama ayahnya—Cecep Dahlan Setiawan—yang sejak turun-temurun tinggal di Kampung Karang Nunggal, RT 002/007, Desa Gadog dan sehari-hari bekerja sebagai buruh serabutan.

Bahkan, hingga hari ini, Cecep dilibatkan dalam pembangunan tembok penahan tanah di area pemakaman umum yang dibiayai dari dana desa.

Meskipun penampilannya sedikit berbeda, Miftah memastikan penghasilan Cecep pas-pasan untuk menghidupi Pegi dan adiknya, yakni Fauzi.

"Saya tahu persis kehidupan Cecep hanya mengandalkan pendapatan dari buruh serabutan. Kalau ada yang menyuruh seperti hari ini. Dia sedang bekerja di pembangunan TPT (tembok penahan tanah) yang dibiayai dari dana desa," ujarnya.

Sejak merebaknya isu Pegi dikaitkan dengan kasus pembunuhan Vina Cirebon, Miftah mengaku belum pernah mendapat panggilan atau kedatangan pihak kepolisian.

"Semoga tidak ada polisi yang datang. Kalau ada saya akan berikan keterangan yang sebenarnya terkait Pegi dan keluarganya," terang Miftah.

tvonenews

Mantan Ketua RT 002 Desa Gadog Yudi Dharmawan pun menguatkan keberadaan Pegi dan keluarganya sudah tinggal turun-temurun di kampung tersebut.

Dia juga sangat mengenal Pegi sejak lahir hingga dewasa yang kesehariannya selalu pulang ke rumah dan terlihat di lingkungan tempat tinggalnya.

Kehidupan Cecep, ayah Pegi, selama ini pas-pasan karena mengandalkan pendapatan sebagai buruh serabutan ketika ada yang mengajak bekerja. 

Bahkan, beberapa tahun yang lalu untuk memperbaiki rumahnya yang sudah tidak layak huni dibantu komunitas kemanusiaan Cianjur.

"Kalau dikaitkan dengan kasus Vina Cirebon sudah pasti tidak terlibat karena saya tinggal bersebelahan dengan keluarga Cecep dan sejak lahir hingga dewasa saya tidak pernah melihat Pegi hilang selama beberapa hari," kata Yudi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Yudi berharap warganet atau siapa pun tidak melibatkan Pegi dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky Cirebon hanya karena namanya sama dengan daftar pencarian orang (DPO) yang dikeluarkan pihak kepolisian beberapa waktu lalu.

"Kalau kesalahan NIK di dalam kartu keluarga dan akta kelahiran memang belum pernah diperbaiki karena sejak keluar sekolah Pegi tidak melamar pekerjaan ke manapun dan baru diketahui setelah ramai di media sosial," ungkap dia. (ant/nsi) 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kasus Penjambretan Berujung Pencopotan Kapolresta Sleman, Polda DIY Janji Segera Berbenah

Kasus Penjambretan Berujung Pencopotan Kapolresta Sleman, Polda DIY Janji Segera Berbenah

Polda DI Yogyakarta telah menonaktifkan Kombes Pol Edy Setyanto Erning Wibowo dari jabatan Kapolresta Sleman sebagai bentuk evaluasi dan tanggung jawab pimpinan
Tol Sinaksak–Simpang Panei Raih SLFO Bintang 5, Percepat Akses Medan–Danau Toba

Tol Sinaksak–Simpang Panei Raih SLFO Bintang 5, Percepat Akses Medan–Danau Toba

Direktur Utama Hamawas, Dindin Solakhuddin, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan pemerintah terhadap kinerja dan kualitas infrastruktur yang dibangun. Menurutnya, pencapaian ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menghadirkan layanan jalan tol yang prima, aman, andal, dan berkelanjutan untuk mendukung pembangunan nasional.
Link Live Streaming Proliga 2026, 30 Januari: JPE Hadapi Juru Kunci, Kesempatan Emas Megawati Hangestri Cs Tempel GPPI

Link Live Streaming Proliga 2026, 30 Januari: JPE Hadapi Juru Kunci, Kesempatan Emas Megawati Hangestri Cs Tempel GPPI

Link Live Streaming Proliga 2026 Jumat 30 Januari, hadirkan dua laga sektor putri dimana Megawati Hangestri dijadwalkan kembali tampil bersama JPE malam nanti.
MSCI dan Saham Gorengan Jadi Sorotan Usai Direktur BEI Mengundurkan Diri

MSCI dan Saham Gorengan Jadi Sorotan Usai Direktur BEI Mengundurkan Diri

Direktur BEI mengundurkan diri di tengah sorotan MSCI dan isu saham gorengan. Simak apa itu MSCI, dampaknya ke IHSG, dan risiko saham gorengan bagi investor.
Denada Bantah Telantarkan Anak, Kuasa Hukum Ressa Rizky Tantang Tunjukkan Bukti di Pengadilan

Denada Bantah Telantarkan Anak, Kuasa Hukum Ressa Rizky Tantang Tunjukkan Bukti di Pengadilan

Kuasa hukum Denada memberi klaim bahwa kliennya tidak pernah menelantarkan sang anak, kuasa hukum Ressa Rizky tantang bawa bukti-bukti tersebut di pengadilan.
Pesawat Latih Tergelincir di Bandara Juanda Membuat Runway Ditutup Sementara

Pesawat Latih Tergelincir di Bandara Juanda Membuat Runway Ditutup Sementara

Setelah seluruh proses evakuasi dan pemeriksaan selesai dilakukan dan dinyatakan aman, runway saat ini telah dibuka kembali dan operasional penerbangan di Bandara Internasional Juanda kembali normal.

Trending

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Persib Bandung memulangkan Dedi Kusnandar jelang bursa transfer paruh musim tutup, namun berpotensi kehilangan Febri Hariyadi yang dirumorkan hengkang ke Persis Solo.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, risiko, serta angka hoki harian.
Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami di Greenland akibat longsor raksasa memicu gelombang 200 meter dan getaran global 9 hari, jadi bukti nyata dampak krisis iklim.
Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Artis Indonesia, Denada jadi sorotan publik karena tersandung kasus dugaan penelantaran anak. Kini kasusnya siap ke persidangan.
Ramalan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap mulai dari asmara, karier, hingga keuangan.
Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Megatsunami di Greenland berpotensi terjadi berulang akibat krisis iklim. Dampaknya bisa menjalar global, termasuk ke Indonesia lewat iklim ekstrem dan ekonomi.
Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga emas dan perak tembus rekor global. Analis menilai reli dipicu likuiditas dan spekulasi, bukan semata fundamental pasar logam mulia.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT