Diduga Tak Terima Ditegur Usai Potong Antrean, Dosen UIM Ludahi Kasir Minimarket di Makassar
- Tangkapan layar YouTube ANTARA News
Jakarta, tvOnenews.com - Sebuah video viral menunjukkan seorang dosen Universitas Islam Makassar (UIM) meludahi kasir minimarket.
Diduga, dosen pria tersebut tidak terima karena ditegur oleh kasir minimarket tersebut usai dirinya memotong antrean.
Di dalam video CCTV yang viral tersebut, mulanya terlihat kondisi di bagian kasir sebuah minimarket.
Saat itu, terlihat beberapa orang tengah mengantre di depan kasir untuk membayar barang yang ingin mereka beli.
Tiba-tiba dosen UIM yang diketahui bernama Amal Said itu memotong antrean dan langsung berdiri di depan meja kasir.
Ia terlihat membawa keranjang berwarna merah, mengenakan baju hitam.
Pria yang rambutnya sedikit beruban itu kemudian ditegur oleh seorang kasir berinisial N (21) karena memotong antrean.
Namun, tampaknya ia tidak merespons teguran itu. Sang kasir pun kemudian memasukkan barang belanjaannya.
Di tengah aktivitas itu, Amal Said terlihat meludahi petugas minimarket tersebut.
Hal ini menyebabkan N merasa tersinggung dan melaporkan Amal Said ke polisi atas perbuatan tidak menyenangkan.
Komentar Rektor UIM
Rektor UIM Makassar, Muammar Bakry mengkonfirmasi bahwa pria yang terlihat di rekaman CCTV tersebut adalah benar salah satu dari dosen di kampusnya.
Muammar menjelaskan, Amal Said adalah salah satu dosen di fakultas pertanian.
Ia pun menjelaskan bahwa dosen itu adalah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diperbantukan untuk mengajar di universitas swasta.
Sehingga, lanjut dia, Amal Said bukanlah dosen dari yayasan yang menaungi universitas tersebut.
Meski demikian, pihak kampus telah menjadwalkan untuk memanggil dosen UIM tersebut untuk memberikan klarifikasi terkait CCTV yang viral itu.
Kampus menjadwalkan pertemuan dengan dosen pada Senin (29/12/2025) yang akan datang.
Terkait sanksi atau tindak lanjut dari perbuatan sang dosen akan ditentukan setelah pertemuan tersebut. (iwh)
Load more